Inilah Tiga Kehebatan Van de Beek yang Bisa Berguna Bagi Man United

Penulis: Demos Why
Minggu 06 Sep 2020, 10:30 WIB
Inilah Tiga Kehebatan Van de Beek yang Bisa Berguna Bagi Man United

Donny van de Beek (Foto: Eric Verhoeven/Soccrates)

Ligaolahraga.com -

Berita Sepakbola: Mantan bintang timnas Belanda, Pierre van Hooijdonk, membeberkan tiga kelebihan Donny van de Beek yang bisa sangat berguna bagi Manchester United. Apa saja?

Manchester United belum lama ini secara resmi mengumumkan rekrutan pertama mereka di musim panas tahun ini. Adapun rekrutan pertama tersebut adalah Van de Beek yang didatangkan dari Ajax Amsterdam dengan mahar senilai 35 juta poundsterling. Sang pemain lantas mendapatkan kontrak selama lima tahun dan akan menggunakan nomor punggung 34.

Kedatangan Van de Beek sendiri nyatanya akan membuat Ole Gunnar Solskjaer memiliki banyak pilihan di lini tengah Man United. Terlebih gelandang berusia 23 tahun itu memiliki kemampuan untuk tampil di beberapa posisi sekaligus termasuk dalam urusan membantu lini serang serta mencetak gol.

Transfer Van de Beek ke Man United ternyata tak luput dari perhatian Van Hooijdonk. Mantan pemain Nothingham Forest itu menyebut Van de Beek datang ke Old Trafford dengan membawa tiga keunggulan yang akan sangat bermanfaat bagi skuad The Red Devils.

"Secara fisik, tubuhnya cukup kuat untuk menjadi pemain profesional - tidak banyak cedera di sepanjang kariernya sejauh ini," ujar Van Hooijdonk kepada United Group Chat.

"Kekuatan utamanya adalah dia seorang pemain box-to-box - dia menjadi otak permainan sepakbola yang hebat dan selalu ada di mana bola datang. Dia juga seorang finisher yang hebat," pungkasnya.

Sebelum memutuskan bergabung dengan Man United, Van de Beek terlebih dahulu membela tim senior Ajax selama 4 tahun dengan sumbangan 1 gol dan 34 assist.

Artikel Tag: Donny Van De Beek, Manchester United, Pierre van Hooijdonk

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/inilah-tiga-kehebatan-van-de-beek-yang-bisa-berguna-bagi-man-united
1286  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini