Inilah Skuad Persebaya Yang Berlaga Di SCM Cup 2015

Inilah Skuad Persebaya Yang Berlaga Di SCM Cup 2015
Persebaya sudah menyiapkan komposisi pemain untuk tampil di turnamen pra-musim Surya Citra Media (SCM) Cup 2015. Setalah dilakukan pembagian grup, Tim Bajul Ijo tergabung di Grup A bersama tuan rumah Semen Padang, Sriwijaya FC dan Persija Jakarta, dan akan dilangsungkan di Stadion Haji Agus Salim Padang, Sumatera Barat.
"Kami akan membawa 21 pemain dari Surabaya dan nanti akan ada tambahan 2 pemain asing yang menyusul berangkat dari Jakarta ke Padang," ujar Sekretaris Tim Persebaya, Rahmad Sumanjaya.
Pelatih Persebaya, Ibnu Grahan membawa sejumlah pemain yang sebelumnya absen di turnamen Piala Gubernur Jawa Timur awal bulan lalu, seperti Otavio Dutra, Ilham Udin Armaiyn, Agung Supriyanto, Zulfiandi dan Evan Dimas Darmono. Terdapat pula nama Yesaya Desnam yang diikutsertakan dengan status pemain seleksi.
Untuk pemain asing, Persebaya menyertakan tiga nama yang statusnya masih seleksi. Satu di antaranya adalah David Bala. Sedangkan Roberto Alviz yang berposisi sebagai gelandang dan Fabrice Do Marcolino yang berposisi sebagai penyerang, akan berangkat langsung dari Jakarta.
Daftar pemain Persebaya di SCM Cup 2015:
Kiper: Jendri Pitoy, Hery Prasetyo
Belakang: Otavio Dutra, Munhar, Firly Apriansyah, Sahrul Kurniawan, Putu Gede Juni Antara, Dany Saputra, Fauzan Jamal, Asep Berlian, Yesaya Desnam
Tengah: Zulfiandi, Evan Dimas, Fandi Eko Utomo, Feri Ariawan, Reza Mustofa, Siswanto, Wage Dwi Aryo, Roberto Alviz
Depan: Ilham Udin Armaiyn, Agung Supriyanto, David Bala, Fabrice Do Marcolino
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/inilah-skuad-persebaya-yang-berlaga-di-scm-cup-2015
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini