Ini Pendapat Rodgers Tentang Steven Gerrard Di Rangers
Berita Liga Skotlandia: Legenda hidup Liverpool, Steven Gerrard, baru-baru ini dikabarkan berpeluang untuk mengisi kursi manajer Rangers musim depan. Manajer Celtic, Brendan Rodgers, ikut angkat bicara mengenai peluang Gerrard di klub rival The Hoops tersebut.
Dilansir dari Sky Sports, Rodgers menyebutkan bahwa ia yakin Gerrard akan dapat mengatasi ekspektasi serta tekanan yang dibebankan kepada manajer Rangers. Selain itu The Scottish Sun juga mengabarkan bahwa mantan anggota timnas Inggris tersebut sudah mengadakan pembicaraan dengan pihak The Gers mengenai posisi manajer di Ibrox jelang musim 2018-19. Menyusul masa bakti Graeme Murty yang akan segera berakhir musim ini.
Beberapa kabar juga menyatakan bahwa Gerrard bahkan sudah menyetujui untuk menyelesaikan transfer penting dari dua pemain yaitu gelandang asal Burnley, Scott Arfield serta mantan penjaga gawang The Gers, Allan McGregor yang saat ini berseragam Hull City.
Rodgers, yang pernah bekerja sama dengan Gerrard saat sama-sama berada di The Reds, mengatakan, "Saya telah melihat berbagai spekulasi beberapa hari ini. Saya sedikit terkejut ketika melihatnya. Hal terpenting ketika anda baru memulainya adalah ketika anda merasa bahwa ini waktu yang tepat dan ketika anda merasa sudah siap."
"Itu bukan tentang sebuah klub, ini tentang klub yang tepat. Jika Stevie sudah berbicara dengan mereka, mungkin ada sesuatu yang membuatnya merasa bahwa itu klub yang tepat. Dia selalu ingin menjadi manajer, saya tahu hal tersebut karena saya pernah bekerja sama dengannya saat masih di Liverpool."
"Ada banyak sekali (tantangan di Rangers). Yang pertama dan paling penting ada tantangan sepakbola. Dia telah terbiasa dengan ekspektasi sepanjang karirnya, bermain untuk Liverpool dan menjadi kapten timnas Inggris juga."
Artikel Tag: Celtic, Brendan Rodgers, Steven Gerrard, Liga Skotlandia
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/ini-pendapat-rodgers-tentang-steven-gerrard-di-rangers
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini