Harapan Pencetak Gol Perdana Di Liga 1 Untuk Musim 2021/2022

Penulis: Dayat Huri
Senin 30 Agu 2021, 10:00 WIB
Muhammad Rahmat merayakan gol pertamanya di Liga 1

Muhammad Rahmat merayakan gol pertamanya di Liga 1/foto dok Bali United

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia: Penyerang Bali United, Muhammad Rahmat jadi pemain pertama yang mencatatkan namanya di papan skor pada gelaran Liga 1 Indonesia musim 2021/2022, setelah membobol gawang Persik Kediri pada laga pembuka di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Jumat (27/8) malam lalu.

Golnya tersebut sekaligus memastikan tiga angka untuk juara bertahan yang sukses mengakhiri laga dengan kemenangan 1-0. Pemilik nomor punggung 91 itu pun mengakui bahwa target tiga poin sudah ditanamkan tim sebelum laga berlangsung untuk membentuk kepercayaan diri tim setelah kompetisi lama dihentikan.

"Saya sebagai pemain sangat bersyukur karena Liga 1 dapat berjalan karena semua orang sudah menantikan. Mengenai gol yang saya ciptakan itu berkat kerjasama dengan tim. Poinnya adalah bahwa tim memiliki target untuk mendapatkan tiga poin," ujarnya seperti dilansir laman resmi klub Bali United.

Kompetisi yang satu setengah tahun terakhir tidak terlaksana berpengaruh pada penampilan semua pemain dalam menguasai permainan di lapangan, termasuk Rahmat yang mengaku gugup saat diturunkan pada babak kedua menggantikan Fahmi Al Ayyubi.

Kegugupan itu tidak berlangsung lama, 38 menit berada di lapangan untuk membuktikan kualitasnya yang berhasil melesatkan bola ke gawang skuat Persik Kediri yang pada laga itu sebenarnya cukup disiplin mengawal lini pertahanan.

"Ya betul, kompetisi berhenti satu setengah tahun buat kami para pemain pada pertandingan pertama itu ada rasa gugupnya. Tapi kembali lagi kami harus profesional dan fokus menjalankan instruksi dari pelatih dan sebisa mungkin mencapai target bersama tim," tegas Rahmat.

Artikel Tag: Liga 1, Bali United, rahmat

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/harapan-pencetak-gol-perdana-di-liga-1-untuk-musim-20212022
699  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini