Gianluca Petrachi Konfirmasi Rumor Ketertarikan Napoli Kepadanya

Penulis: Uphit Kratos
Sabtu 02 Mar 2024, 03:00 WIB
Gianluca Petrachi

Gianluca Petrachi

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Gianluca Petrachi tanggapi rumor ketertarikan Napoli kepadanya. Menurutnya, Il Partenopei merupakan klub besar, dan dia akan senang jika berada di Naples.

Il Partenopei sempat dikaitkan dengan Gianluca Petrachi, sebelum akhirnya mereka memilih untuk menggantikan posisi Cristiano Giuntoli yang pergi menuju Juventus, dengan Mauro Meluso pada musim panas lalu.

Kepada TV Play, seperti dikutip dari TMW, Petrachi tidak menampik kabar tersebut, namun dia juga tidak meng-iya-kan. Namun dia mengisyaratkan jika proses negosiasi sempat terjadi antara dirinya dengan pihak Il Partenopei.

"Napoli adalah klub yang penting dan apa yang telah mereka lakukan selama beberapa musim terakhir sangat luar biasa," ujar direktur asal Italia tersebut.

"Mereka selalu tampil di level tertinggi di Italia dan Eropa. Saya memiliki motivasi besar untuk bergabung dengan klub seperti ini, tetapi jelas, proses negosiasinya bukan bergantung sepenuhnya kepada saya.”

Dia kemudian bicara tentang presiden Aurelio De Laurentiis yang dikenal sering ikut campur mengurus tim. Dia bahkan sering terlihat terlibat di sesi latihan, menentukan pemain, dan peran lainnya yang seharusnya diserahkan kepada orang lain.

"De Laurentiis harus bertindak sebagai presiden dan, pada saat yang sama, ia harus mengizinkan seorang direktur untuk bekerja, begitulah cara kerjanya dalam bisnis lain.

“Saya selalu berpikir bahwa Aurelio adalah seorang visioner, namun ia adalah orang pertama yang mengakui bahwa ada beberapa kesalahan yang telah dilakukan pada musim ini."

Artikel Tag: Gianluca Petrachi, Napoli

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/gianluca-petrachi-konfirmasi-rumor-ketertarikan-napoli-kepadanya
324  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini