Gabung Juventus, Alisha Lehmann Tegaskan Gaya Hidupnya Tak seperti Bintang

Penulis: Rei Darius
Minggu 15 Sep 2024, 17:34 WIB
Alisha Lehmann

Alisha Lehmann sebut dirinya tidak hidup seperti bintang (Image: Getty)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Penyerang Juventus Women, Alisha Lehmann, menegaskan bahwa dirinya tidak hidup seperti seorang bintang, terlepas dari popularitasnya di media sosial.

Pada bursa transfer musim panas 2024 lalu, Juventus resmi menggaet Alisha Lehmann dari Aston Villa, bersamaan dengan transfer Douglas Luiz.

Douglas Luiz merupakan kekasih dari Lehmann, penyerang asal Swiss berusia 25 tahun yang merupakan salah satu pesepak bola putri paling terkenal di dunia.

Dia memiliki lebih dari 17 juta pengikut di Instagram, menjadikannya sebagai salah satu pesepak bola putri paling populer pada saat ini.

Namun demikian, Lehmann menegaskan bahwa dirinya tidak memiliki gaya hidup yang berbeda dari orang biasa, terlepas dari label bintang yang mengikutinya.

"Saya tidak hidup seperti seorang bintang, namun seperti orang lain juga," kata Lehmann dalam wawancara dengan La Gazzetta dello Sport.

"Ketika orang melihat Anda di media sosial, mereka pikir Anda hidup dengan berbeda, namun itu tidaklah benar," tambah Lehmann.

"Hidup saya biasa saja. Saya pulang ke rumah dan saya memasak. Sama seperti orang lainnya. Lalu, itu menyenangkan ketika Anda berjalan-jalan dan orang menyapa Anda dengan 'Halo Alisha, bagaimana kabar Anda?'," tambahnya.

Lehmann telah melakoni debutnya dalam pertandingan Serie A Femminile, 1 September lalu dengan tampil sebagai pengganti dalam laga kontra Sassuolo.

Juventus Women menang 6-3 dalam pertandingan itu, dan sang penyerang bernomor punggung 7 berhasil menyumbangkan satu gol.

Artikel Tag: Alisha Lehmann, Juventus, Juventus Women

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/gabung-juventus-alisha-lehmann-tegaskan-gaya-hidupnya-tak-seperti-bintang
166  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini