Franco Baresi Wanti-Wanti Pemain Milan Jelang 16 Besar Liga Europa

Franco Baresi meminta AC Milan untuk tampil jauh lebih solid, usai memastikan diri lolos ke babak 16 besar Liga Europa musim ini / via Getty Images
Berita Sepakbola: Wakil Presiden kehormatan AC Milan yaitu Franco Baresi, mewanti-wanti penggawa Rossoneri untuk lebih bersatu pada babak 16 besar Liga Europa.
AC Milan dini hari tadi (23/2) kalah 2-3 dari Rennes di babak play-off 16 besar Liga Europa. Namun meski kalah, Milan tetap melenggang ke babak 16 besar karena unggul agregat 5-3 dari Rennes.
Di babak 16 besar nanti, undian mempertemukan Milan dengan wakil asal Republik Ceko yaitu Slavia Praha.
Bicara soal melajunya Milan ke babak 16 besar UEL, Franco Baresi mengaku sangat tidak terkesan dengan cara Rossoneri melaju ke babak selanjutnya.
Sebab Milan harus kalah dari Rennes, meski di leg pertama unggul 3-0.
"Tidak menyenangkan rasanya menderita kekalahan, meski itu tidak ada artinya. Kita tidak boleh kebobolan banyak gol!" ucap Baresi kepada Sky Sport Italia.
Menurut Baresi, Milan harus fokus memainkan laga dua leg meski andaikan di leg pertama sudah punya keunggulan mutlak.
Kesalahan sekecil apa pun menurut Baresi bisa memengaruhi laju Milan untuk melenggang jauh di turnamen ini, apalagi Rossoneri berpotensi bakal melawan tim-tim berat di babak selanjutnya.
"Mungkin fokus tim sudah tidak tinggi lagi setelah keunggulan 3-0 di leg pertama. Namun yang jelas kita harus tampil lebih baik di laga dua leg pada babak selanjutnya."
"Pada akhirnya di undian hari ini, 90 persen kita sebenarnya punya peluang bakal berhadapan dengan Bayer Leverkusen."
"Untungnya undian berjalan lebih baik, namun kita tidak boleh meremehkan Slavia. Mereka adalah tim yang solid," tutup legenda klub berusia 63 tahun.
Artikel Tag: Franco Baresi, AC Milan, Liga Europa
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/franco-baresi-wanti-wanti-pemain-milan-jelang-16-besar-liga-europa
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini