Ezechiel Butuh Duet, Persib Terbangkan Muchlis ke Surabaya

Penulis: M. Aldi
Rabu 25 Jul 2018, 12:00 WIB
Ezechiel Butuh Duet, Persib Terbangkan Muchlis ke Surabaya

Muchlis Hadi Ning Syafullah

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia : Persib Bandung kekurangan stok pemain depan jelang laga melawan Persebaya di Stadion Gelora Bung Tomo. Mario Gomez pun menerbangkan Muchlis Hadi dari Bandung menyusul rombongan ke Surabaya untuk mengatasi masalah di lini depan.

Rombongan Persib yang baru berlaga di Banjarmasin usai meladeni Barito Putera langsung bertolak ke Surabaya. Tetapi ada masalah dalam tim karena pemain depan yang dibawa mayoritas tidak boleh turun berlaga

Tiga pemain berposisi natural sebagai striker tidak bisa mentas saat menghadapi Persebaya. Jonatan Bauman menepi karena hukuman akumulasi kartu. Sedangkan Patrich Wanggai serta Wildan Ramdani belum bisa dimainkan karena laga ini berstatus partai tunda.

Febri Hariyadi yang bisa dipasang sebagai striker dadakan ikut-ikutan menepi dari skuat karena gabung timnas. Mario Gomez kini hanya menyisakan Ezechiel N'douassel sebagai pemain yang memiliki posisi sebagai juru gedor.

"Patrich, Wildan dan Bauman tidak bisa bermain lalu Febri harus absen karena dia ke timnas. Kita harus pilih siapa striker yang akan temani Ezechiel," kata Gomez ketika diwawancara.

Demi mengatasi masalah tersebut, dia pun memanggil amunisi yang tersisa di Bandung. Pilihan akhirnya jatuh kepada Muchlis Hadi. Dia pun sudah bertolak menuju Surabaya untuk menyusul rombongan tim yang telah tiba lebih dulu.

"Ya pemain yang tak bisa bermain dan sudah berada di sini semua bertipe menyerang jadi dia (Muchlis) bisa mengisi kekurangan di posisi tersebut," kata Gomez menambahkan.

Persib sebenarnya masih mempunyai Airlangga yang ditinggal oleh Gomez di Bandung. Namun dirinya disebut-sebut akan segera melepas jersey Persib karena diminta PSIS untuk bergabung. Gomez pun di sebuah kesempatan pernah merestui Airlangga untuk pergi.

Jika Muchlis dipasang oleh Gomez, ini akan jadi momen yang tak boleh disia-siakan. Karena selama putaran pertama ini dia minim menit bermain. Dia baru tampil di dua laga dan semuanya menjadi pemain pengganti.

Padahal Muchlis sempat digadang-gadang menjadi salah satu ujung tombak mematikan Indonesia. Namanya berkibar di timnas U-19 dan U-23 pada Sea Games 2015. Tapi penampilannya meredup dan justru makin terpuruk di Bandung.

Artikel Tag: Muchlis Hadi, Persib, Surabaya, persebaya, Mario Gomez

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/ezechiel-butuh-duet-persib-terbangkan-muchlis-ke-surabaya
2059  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini