Eks Gelandang Juventus dan Real Madrid, Sami Khedira Umumkan Pensiun

Penulis: Rei Darius
Kamis 20 Mei 2021, 01:00 WIB
Sami Khedira mengumumkan pensiun dari sepak bola.

Sami Khedira umumkan pensiun dari sepak bola (Image: FIFA)

Ligaolahraga.com -

Berita Sepak Bola: Mantan gelandang Juventus dan Real Madrid, Sami Khedira, telah mengumumkan bahwa dirinya akan pensiun setelah musim ini berakhir, dengan Hertha Berlin sebagai klub terakhirnya..

Sang pemain pensiunan tim nasional Jerman tersebut mengumumkan lewat cuitannya di media sosial, bahwa laga pada spieltag terakhir Bundesliga antara Hertha Berlin kontra Hoffenheim akan menjadi pertandingan terakhirnya sebagai pesepak bola profesional.

"Setelah pertandingan pada hari Sabtu [22/5], itu saatnya untuk berpisah. Sangat bangga bahwa saya memiliki kesempatan untuk meraaskan momen-momen spesial ini bersama kalian! Terima kasih kepada seluruh fans, rekan setim, pelatih, dan tentu saja keluarga dan kawan-kawan saya," cuit Khedira di Twitter.

Sang gelandang berusia 34 tahun itu baru pindah ke Hertha pada bursa transfer bulan Januari lalu, setelah menghabiskan lima setengah tahun di Juventus.

Khedira sempat bermain dalam delapan pertandingan Bundesliga musim ini, dengan menciptakan dua assist. Namun telah absen sejak awal bulan Mei ini akibat masalah kesehatan sklerosis, jadi ia tidak diharapkan untuk bermain pada akhir pekan ini.

Sami Khedira menghabiskan tahun-tahun puncaknya di Real Madrid dan Juve, dengan mencatatkan total 161 penampilan untuk Los Blancos dan 145 pertandingan untuk Bianconeri.

Eks bintang Stuttgart ini telah berhasil meraih sebuah trofi Liga Champions, satu La Liga, dua Copa del Rey, lima Scudetto, tiga Coppa Italia, dan sebuah trofi Bundesliga. Ia juga menjadi bagian dari timnas Jerman yang menjuarai Piala Dunia pada tahun 2014 silam.

Artikel Tag: Sami Khedira, Juventus, Real Madrid, Hertha Berlin

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/eks-gelandang-juventus-dan-real-madrid-sami-khedira-umumkan-pensiun
1279  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini