Dua Pemain Utama Atletico Madrid Tolak Tawaran Gabung Klub Arab Saudi

Rodrigo de Paul (foto:twitter)
Berita Transfer: Dua pemain utama Atletico Madrid, Rodrigo de Paul dan Alvaro Morata dikabarkan telah menolak kesempatan untuk bergabung dengan klub dari Arab Saudi di musim panas ini. Meski diimingi-imingi kontrak bernilai besar keduanya memilih bertahan di Metropolitano musim ini.
Kisah terbesar di bursa musim panas ini tidak diragukan adalah munculnya klub-klub dari Arab Saudi di bursa. Banyak pemain bernama besar memutuskan pindah ke Timur Tengah di mana mereka bisa mendapatkan 10 hingga 100 Juta di sepanjang karier mereka di sana.
Atletico Madrid merupakan salah satu dari banyak klub yang melakukan bisnis dengan klub Saudi, melepas Yannick Carrasco ke Al-Shabab di awal bulan ini. Meski demikian beberapa tawaran kemungkinan bisa membuat pemain mereka hengkang ke Timur Tengah.
Menurut kabar yang dilansir Marca, baik Rodrigo De Paul dan Alvaro Morata juga menjadi incaran klub-klub Saudi. Namun meski ditawari kontrak bernilai besar kedua pemain tersebut memutuskan untuk menolaknya guna bertahan di Los Rojiblancos.
Meski kabar yan beredar di sepanjang bursa musim panas berkebalikan, Atletico ternyata tidak mendapat tawaran dari Saudi untuk Mario Hermoso, Marcos Llorente dan Saul Niguez. Kabar menyebutkan bahwa perwakilan ketiga pemain ini memanfaatkan minat dari sana guna meningkatkan kontrak mereka meski nampaknya usaha mereka tidak membuahkan hasil.
Los Colchoneros akan mengetahui bahwa para pemain mereka menjadi incaran klub-klub Arab Saudi di masa depan terutama jika dana belanja mereka yang tidak terbatas semakin menjadi. Hingga saat itu mereka masih aman karena memiliki para pemain yang loyal terhadap klub.
Artikel Tag: Atletico Madrid, Arab Saudi, Rodrigo de Paul
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/dua-pemain-utama-atletico-madrid-tolak-tawaran-gabung-klub-arab-saudi
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini