Ditekuk Inter 2-0, Niko Kovac Soroti Penyelesaian Dortmund

Penulis: Ezi Yulia
Kamis 29 Jan 2026, 10:00 WIB - 261 views
Niko Kovac

Niko Kovac (Foto: bvb.de)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Champions: Pelatih Borussia Dortmund, Niko Kovac, menyoroti penyelesaian timnya saat dikalahkan Inter Milan 2-0 pada Rabu (28/1).

Borussia Dortmund menderita kekalahan 2-0 dari Inter Milan pada pertandingan ke-8 dan terakhir fase liga Liga Champions pada Rabu di Signal Iduna Park.

Serhou Guirassy memiliki kesempatan untuk membuka skor setelah sepuluh menit. Sang penyerang berhasil keluar dari perangkap offside lawan, berada dalam posisi bebas dan bisa mencetak gol dari jarak delapan meter, namun tendangannya berhasil ditangkap kiper lawan.

Di babak kedua, Inter berhasil menembus gawang Gregor Kobel lewat Federico Dimarco pada menit ke-81 sebelum Andy Diouf menambah gol kedua saat masa injury.

"Ini adalah pertandingan yang sulit bagi kedua tim. Kami memiliki peluang setelah sepuluh menit melalui Serhou (Guirassy). Jika dia tetap tenang dan memasukkan bola ke gawang, pertandingan mungkin akan berakhir berbeda," kata Niko Kovac kepada DAZN.

Meski kalah, BVB tetap berhasil lolos ke babak play-off. Dortmund, yang finis di peringkat ke-17 klasemen akhir, akan berpasangan dengan Olympiacos (peringkat ke-18). Mereka akan menghadapi salah satu dari pasangan peringkat ke-15/16 yaitu antara Atalanta dan Bayer Leverkusen.

"Sekarang kami berada di babak play-off, sama seperti tahun lalu. Kami harus bermain di pertandingan kedua di kandang lawan. Tapi baiklah: jika ingin lolos ke babak 16 besar, Anda harus menang di mana pun dan melawan siapa pun," ujar Kovac.

Dortmund mencatatkan total sembilan tembakan di laga ini, namun hanya satu yang mengarah ke sasaran. Dan Kovac menyoroti ketidakmampuan timnya dalam menyelesaikan beberapa situasi.

"Perasaan saya adalah kami terlalu menghormati lawan hari ini. Ini Inter Milan, tapi kami juga punya kualitas. Namun, kami tidak bisa menyelesaikan beberapa situasi karena membuat keputusan yang salah," ujarnya.

Artikel Tag: Borussia Dortmund, Niko Kovac

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/ditekuk-inter-2-0-niko-kovac-soroti-penyelesaian-dortmund
Follow Us on Google News
261
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini