Direktur Juventus Konfirmasi Negosiasi Lanjutan untuk Paulo Dybala

Paulo Dybala tunggu kontrak baru dari Juventus (Image: getty)
Berita Liga Italia: Federico Cherubini mengonfirmasi bahwa Juventus akan menemui agen dari Paulo Dybala dan para bintang lainnya, yang masa baktinya akan segera berakhir pada musim panas.
Masa depan sang penyerang tim nasional Argentina telah menjadi bahan perbincangan yang hangat selama beberapa bulan terakhir, lantaran tak ada kesepakatan kontrak yang ditandatangani hingga saat ini.
Negosiasi sudah berlangsung sejak musim panas tahun lalu, dengan kesepakatan disebut sudah tercapai sejak bulan Oktober tahun lalu. Kendati begitu, tak ada penandatanganan untuk meresmikan kontrak barunya hingga kini.
Rumor kepergian Paulo Dybala pun beredar menjelang bursa transfer musim panas, namun Federico Cherubini berjanji untuk membahas perpanjangan kontraknya dengan agen La Joya, yang juga berlaku untuk para pemain lainnya.
"Dalam beberapa hari ke depan, kami akan menemui tak hanya agen Paulo namun juga para pemain dalam skuat yang kontraknya akan segera kadaluarsa pada musim panas," kata Cherubini dikutip dari Football-Italia.
Cherubini naik jabatan dari direktur untuk tim belia menjadi direktur olahraga Juventus pada musim ini, dan melaksanakan tugasnya dengan cukup baik, usai mendatangkan para pemain bintang seperti Manuel Locatelli, Denis Zakaria, dan Dusan Vlahovic.
"Itu adalah pengalaman yang luar biasa. Pertama-tama, saya mengikuti para pemain pinjaman dan kemudian banyak alasan lainnya dalam klub. Kemudian, setelah [Marotta], saya dipromosikan kepada tanggung jawab langsung. Saya memulai dari bawah, dan itu menyenangkan untuk ada di sini," lanjut Cherubini.
Artikel Tag: Paulo Dybala, Juventus, Federico Cherubini
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/direktur-juventus-konfirmasi-negosiasi-lanjutan-untuk-paulo-dybala
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini