Dinho Sembuh Lebih Cepat

Dinho Sembuh Lebih Cepat
Milan dapat kabar baik menyoal cedera pemain bintangnnya Ronaldinho, hasil test menunjukan mantan pemain terbaik dunia itu hanya membutuhkan waktu satu minggu.
Pemain asal Brasil tersebut harus ditarik keluar saat menjalani latihan karena masalah otot yg didapatnya. Sebelumnya Dinho diperkirakan harus beristirahat selama satu bulan penuh namun dirinya tetap tidak bisa diturunkan dalam ajang Emirates Cup.
"AC Milan mengumumkan bahwa Ronaldinho mengalami cedera pada otot paha kirinya. Sang pemain tidak akan bermain untuk Emirates Cup dan Penyembuhannya sekitar tujuh hari," tandas sebuah pengumuman dalam situs resmi Milan.
Rossoneri akan menuju ke London pada akhir minggu ini untuk menjalani turnamen persahabatan Emirates Cup dengan Arsenal, Celtic dan Olympique Lyonnais.
Otot Dinho yang cedera hanya mengalami pembengkakan saja tidak seperti yang khawatirkan sebelumnya. Kini pemain berusia 30 tahun tersebut harus beristirahat dan mendapatkan sesi pemulihan dengan latihan bersama spesialis. (ajib)
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini