Dikalahkan Cagliari, Juventus Didesak Segera Rekrut Jean-Philippe Mateta

Penulis: Rei Darius
Minggu 18 Jan 2026, 20:51 WIB - 150 views
Jean-Philippe Mateta

Jean-Philippe Mateta diminati Juventus (Image: Getty)

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: Media-media Italia mendesak Juventus untuk segera menyelesaikan proses perekrutan Jean-Philippe Mateta dari Crystal Palace setelah kekalahan 0-1 dari Cagliari.

I Bianconeri bertandang ke Unipol Domus, Sardinia untuk menantang Cagliari dalam lanjutan Serie A, Minggu (18/1) dini hari WIB, dengan kepercayaan diri tinggi setelah kemenangan telak 5-0 atas Cremonese.

Juventus tak terkalahkan dalam tujuh laga terakhir di semua ajang, dengan memenangkan enam laga di antaranya, dan sempat merangsek ke peringkat ketiga klasemen sementara Serie A di pekan lalu.

Namun, tim asuhan Luciano Spalletti kesulitan mencetak gol di Sardinia sekalipun mendominasi hingga kebobolan pada menit ke-65 melalui tembakan Luca Mazzitelli, tembakan tepat sasaran satu-satunya yang dilancarkan tim tamu dalam laga ini.

Sementara itu di bursa transfer Januari, Juve sedang memburu Jean-Philippe Mateta dari Crystal Palace.

Menurut laporan dari jurnalis Nicolo Schira, kesepakatan personal sudah diraih. Mateta ingin hengkang namun Palace belum menerima pinangan Juve berupa peminjaman dengan kewajiban dipermanenkan.

Menurut kabar dari Sky, kewajiban itu akan diaktifkan jika Juve berhasil meraih tiket ke Liga Champions atau setidaknya Liga Europa.

Setelah laga kontra Cagliari, media-media Italia langsung mendesak Juve untuk segera menyelesaikan perekrutan striker asal Prancis berusia 28 tahun itu. 

Sebagaimana dilansir dari Football-Italia, La Gazzetta dello Sport langsung menyindir Juve di halaman depannya, menekankan bahwa Si Nyonya Tua "membutuhkan Mateta".

Sentimen yang sama disampaikan oleh Tuttosport lewat tajuknya, "Juve, Mateta segera!".

Artikel Tag: Jean-Philippe Mateta, Juventus, Crystal Palace

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/dikalahkan-cagliari-juventus-didesak-segera-rekrut-jean-philippe-mateta
150
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini