Diimbangi Palestina, Son Heung-min Respons Kritik Penggemar Korea Selatan

Penulis: Depe Ptr
Jumat 06 Sep 2024, 14:41 WIB
Diimbangi Palestina, Son Heung-min Respons Kritik Penggemar Korea Selatan

Son Heung-min via gettyimages

Ligaolahraga.com -

Berita Sepak Bola: Setelah hasil imbang 0-0 melawan Palestina, kapten Korea Selatan, Son Heung-min menyerukan dukungan dari penggemar tim nasional.

Korea Selatan, yang berada di bawah asuhan pelatih Hong Myung-bo, menerima banyak kritik dari penggemar setelah hasil kurang memuaskan melawan Palestina dalam laga kualifikasi putaran ketiga Piala Dunia 2026 zona Asia di Grup B.

Meskipun timnya gagal memecahkan kebuntuan dalam pertandingan tersebut, Son menekankan pentingnya dukungan para pendukung untuk menghadapi tantangan yang akan datang.

Son juga memberikan dukungan kepada pelatih barunya, dan mengatakan sangat menyedihkan mendengar penggemar mencemooh Hong.

"Saya tidak bisa bicara atas nama para penggemar. Saya rasa mereka sudah punya pelatih yang mereka inginkan," kata kapten Son Heung-min dilansir dari Yonhap News Agency.

"Namun, kami tidak bisa mengubah keputusan ini. Pelatih sudah ada. Sebagai kapten tim ini, saya ingin meminta cinta dan dukungan dari para penggemar."

Korea Selatan telah lolos ke 10 edisi terakhir putaran final Piala Dunia dan banyak penggemar berharap penunjukan pelatih asing baru sekaliber Guus Hiddink, yang memimpin Taeguk Warriors ke semi-final pada tahun 2002.

Hong, menyadari kritik yang diterimanya, tapi ia memilih fokus pada pertandingan berikutnya melawan Oman di Muscat pada hari Selasa (10/09). Hong juga menggarisbawahi pentingnya memperbaiki kelemahan yang terlihat dalam pertandingan melawan Palestina, terutama dalam penyelesaian akhir.

"Kami harus kembali besok dan memulai persiapan taktis untuk pertandingan berikutnya," kata pelatih Hong Myung-bo.

Artikel Tag: Palestina, Son Heung Min, Korea Selatan

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/diimbangi-palestina-son-heung-min-respons-kritik-penggemar-korea-selatan
209  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini