Dianggap Miliki Potensi, Inter Milan Putuskan Pertahankan Yann Karamoh

Penulis: Demos Why
Sabtu 26 Mei 2018, 18:38 WIB
Dianggap Miliki Potensi, Inter Milan Putuskan Pertahankan Yann Karamoh

Yann Karamoh / Getty Images

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Inter Milan akhirnya memutuskan untuk mempertahankan talenta muda mereka, Yann Karamoh, pada musim depan. Keputusan tersebut diambil berdasarkan hasil evaluasi yang dilakukan oleh Luciano Spalletti dan direktur Inter, Piero Ausilio.

Dilansir dari FCInter1908.it, tak butuh waktu lama bagi Spalletti dan Ausilio untuk tetap mempertahankan Karamoh pada musim depan dan melanjutkan masa pinjamnya dari Caen selama 2 musim. Karamoh sendiri semenjak membela Inter musim panas yang lalu mampu menunjukkan peningkatan penampilan yang cukup signifikan. Termasuk diantaranya laga terakhir Inter kontra Lazio di mana Karamoh masuk sebagai pemain pengganti dan mampu menjadi pembeda.

Sepanjang musim ini, Karamoh memang belum mendapatkan kepercayaan penuh dari Spalletti. Namun dirinya telah bermain bagi Inter sebanyak 16 kali di mana 4 diantaranya turun sebagai starter. Total dirinya telah menyumbangkan satu gol cantik ke gawang Bologna.

Karamoh sendiri didatangkan dari Caen pada Agustus 2017 sebagai pemain pinjaman selama dua musim dengan opsi pembelian permanen di akhir musim 2018/19 dengan nilai 4,5 juta euro. Kedatangan pemain berusia 19 tahun itu ke Giuseppe Meazza nyatanya merupakan perjudian terbesar Piero Ausilio dan Walter Sabatini setelah mendengarkan Oscar Damiani di mana dirinya merupakan seorang agen yang sangat mengetahui sepak bola Prancis.

Caen sendiri pada musim panas lalu sempat memancing perang harga terlebih dahulu sebelum melepas Karamoh ke Inter. Akan tetapi karena pilihan Karamoh sudah mantap memilih Nerazzurri, maka Caen melepasnya ke Inter Milan.

“Saya memilih Inter karena mereka jujur kepada saya. Mereka menyajikan proyek yang serius dengan integrasi perlahan namun pasti." ujar Karamoh seperti dilansir dari FCInter1908.it.

"Saya menyadari ketertarikan Inter kala tengah berlibur. Tak butuh waktu lama bagi saya meninggalkan segala aktivitas tersebut dan bertolak ke Italia."

"Kontak pertama dengan petinggi Inter rasanya cukup untuk mengerti jika Milano adalah opsi terbaik untuk saya. Itu kenapa saya mencoba ‘membantu’ transfer ini kala berbicara dengan Caen untuk memuluskan segalanya," tutup Karamoh.

Artikel Tag: Yann Karamoh, Luciano Spalletti, Piero Ausilio, Inter Milan, Caen, Serie A

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/dianggap-miliki-potensi-inter-milan-putuskan-pertahankan-yann-karamoh
4126  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini