Deretan Fakta Menarik Usai Borussia Dortmund Dikalahkan RB Leipzig

Penulis: Ezi Yulia
Minggu 10 Des 2023, 16:45 WIB
Niklas Sule mencetak gol untuk Borussia Dortmund dalam kekalahan 2-3 dari RB Leipzig

Niklas Sule mencetak gol untuk Borussia Dortmund dalam kekalahan 2-3 dari RB Leipzig (Foto: bvb.de)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Jerman: Borussia Dortmund menelan kekalahan 2-3 saat menjamu RB Leipzig di Signal Iduna Park, Sabtu (9/12).

Borussia Dortmund harus menerima kenyataan pahit saat mereka dikalahkan RB Leipzig di laga di mana mereka membuat 24 tembakan ke arah gawang berbanding 18, dan rasio gol 2,7 berbanding 1,6.

Tim asuhan Edin Terzic ini harus bermain dengan 10 pemain usai Mats Hummels dikartumerah di menit ke-15.

Berikut beberapa fakta menarik dari laga tersebut, disadur dari laman Borussia Dortmund:

  • Borussia Dortmund memenangkan 51% tekel, berjuang keras untuk menghindari kekalahan dan, meskipun bermain dengan 10 pemain, mereka memiliki penguasaan bola sedikit lebih banyak dari lawan mereka yaitu 53%.
  • Gol Niklas Sule merupakan gol ketujuh yang dicetak oleh pemain bertahan BVB musim ini, lebih banyak dari tim lain di Bundesliga.
  • Dengan tujuh assist, Julian Brandt kini menjadi pemberi assist terbanyak di liga, sejajar dengan Jan-Niclas Beste (Heidenheim), Xavi Simons (Leipzig) dan Leroy SanĂ© (Bayern Munich).
  • Setelah mencetak gol kelimanya musim ini, Niclas Fullkrug kini menjadi pencetak gol terbanyak untuk Borussia Dortmund.
  • Gregor Kobel kembali tampil luar biasa dan menggagalkan enam tendangan dari Leipzig.
  • Untuk kedua dan ketiga kalinya musim ini, BVB mencetak gol saat mereka bermain dengan 10 pemain. Julian Ryerson sebelumnya mencetak gol pada pertandingan pekan keenam di Hoffenheim setelah Ramy Bensebaini diusir keluar lapangan.
  • Tidak ada pemain Dortmund dalam sejarah Bundesliga yang pernah diusir keluar lapangan lebih cepat dari Mats Hummels. Dieter Weinkauff juga diusir dari lapangan pada menit ke-15 saat bermain imbang 1-1 di kandang Bochum pada Mei 1972. Ini adalah kartu merah ketiga Mats Hummels dalam pertandingan ke-430 di Bundesliga.

Artikel Tag: Borussia Dortmund, rb leipzig

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/deretan-fakta-menarik-usai-borussia-dortmund-dikalahkan-rb-leipzig
581  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini