Dendi Santoso Himbau Skuat Arema untuk Jaga Kekompakan

Penulis: Dayat Huri
Senin 09 Apr 2018, 07:45 WIB
Dendi Santoso Himbau Skuat Arema untuk Jaga Kekompakan

Dendi Santoso (kanan) bersama Joko Susilo/foto internet

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia: Kapten tim Arema FC, Dendi Santoso mengingatkan seluruh rekan-rekannya di tim untuk berhenti saling menyalahkan. Menurutnya, apa pun yang terjadi di tim adalah tanggungjawab bersama, termasuk dengan kesulitan Singo Edan mencetak gol melalui skema permainan dalam dua pertandingan awal Liga 1 Indonesia 2018.

Seperti diketahui, dalam gelaran Liga 1 2018, tim asuhan Joko Susilo sudah membukukan tiga gol. Dua ke gawang Mitra Kukar dan satu ke gawang Persija. Sayangnya, tiga gol teresbut belum mampu membantu Arema FC memetik tiga poin, selain itu tidak satu pun dari tiga gol tersebut yang lahir dari kerja sama tim. Semua gol lahir dari situasi bola mati.

Masih belum mampu memetik kemenangan dan belum mampu menciptakan gol melalui skema permainan inilah yang kemudian sempat memunculkan isu terkait perpecahan di dalam tim Arema FC. Hal itu tidak lepas dari pernyataan Thiago Furtuoso yang menyebut permainan rekan-rekannya individualis, sehingga menyulitkan dirinya untuk mencetak gol.

Tidak ingin isu perpecahan di dalam timnya terus berhembus, Dendi Santoso mengingatkan seluruh rekan-rekannya bahwa untuk bisa memperbaiki penampilan, skuat Arema FC harus menjadi satu. Apalagi pada pekan ke-3 ini mereka harus bertandang ke markas tim kuat, Borneo FC, Senin (9/4) nanti.

"Ya mungkin sejauh ini masih dari tendangan bola mati golnya, tapi kan kita tidak bisa saling menyalahkan, kalau kita saling menyalahkan kita bukan tim," ujar Dendi seperti dilansir We Aremania.

Menghadapi Borneo FC, Arema FC juga memiliki pengalaman negatif, seteah pada pertandingan terakhir di Piala Gubernur Kaltim 2018, Singo Edan takluk 1-2. Satu-satunya gol Arema FC pada pertandingan tersebut juga tercipta melalui set piece, adalah tendangan bebas Balsa Bozovic yang kemudian membobol gawang tuan rumah.

"Masih untung lah kita diberi gol lewat tendangan bebas (di dua pertandingan awal), insyaAllah besok kita bisa mencetak gol lewat set play," harap Dendi.

 

 

Artikel Tag: Liga 1, Borneo FC, arema fc, Dejan Antonic, joko susilo, Dendi Santoso

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/dendi-santoso-himbau-skuat-arema-untuk-jaga-kekompakan
1433  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini