Demi Federico Chiesa, Inter Siap Berikan Dalbert, Moses dan Nainggolan

Penulis: Uphit Kratos
Minggu 05 Apr 2020, 18:00 WIB
Demi Federico Chiesa, Inter Siap Berikan Dalbert, Moses dan Nainggolan

Federico Chiesa/ sempreinter.com

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Demi Federico Chiesa, Inter Milan siap berikan Radja Nainggolan dan Dalbert. Tidak hanya itu, Inter pun siap menambahkan uang tunai sebesar 20 juta Euro.

Pelatih Inter Milan, Antonio Conte sudah cukup lama ingin mendatangkan Federico Chiesa dari Fiorentina. Pemain 22 tahun tersebut diproyeksikan untuk mengisi sektor sayap dalam formasi 3-5 2 yang selama ini jadi andalan Conte.

Meski kemampuan bertahan Chiesa belum teruji, namun Conte berencana akan membuat sang pemain seperti Victor Moses saat masih bermain untuk Chelsea.

Ketika itu, pemain asal Nigeria tersebut dipaksa untuk turun lebih kebelakang dan menggunakan kekuatan fisiknya untuk membantu penyerangan dan sektor bertahan. Hasilnya cemerlang, The Blues berhasil menjuarai Premier League di musim 16/17.

Conte sendiri sebenarnya sudah punya Victor Moses dalam skuad, namun kualitas pemain yang dipinjam dari Chelsea tersebut dianggap sudah menurun drastis karena cedera berulang. 

Demi memuluskan langkah mendapatkan Chiesa, Menurut laporan dari Sportmediaset, Inter berencana menawarkan Dalbert dan Radja Nainggolan ke publik Florence. Tidak hanya itu, Victor moses pun akan dipermanenkan dan dimasukkan sebagai bagian dari kesepakatan.

Sebagai tambahan, Nerazzurri siap membayar uang tunai sebesar 20 juta Euro. Namun pihak Il Biscione tidak boleh lengah. Meski telah memberikan penawaran fantastis, Inter harus tetap waspada dengan Juventus yang sama-sama menginginkan putra dari striker legendaris Italia, Enrico Chiesa tersebut.

Artikel Tag: Inter Milan, Federico Chiesa, Radja Nainggolan, Dalbert

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/demi-federico-chiesa-inter-siap-berikan-dalbert-moses-dan-nainggolan
2118  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini