Demetrio Albertini: Coppa Italia Takkan Selamatkan Musim Buruk Milan

Demetrio Albertini
Berita Liga Italia: Demetrio Albertini berpendapat bahwa memenangkan Coppa Italia tidak akan menyelamatkan musim AC Milan, mengingat performa buruk mereka di Serie A.
Hanya sedikit pemain yang memahami arti membela AC Milan seperti Demetrio Albertini. Ia menghabiskan karir juniornya bersama Rossoneri, serta 14 tahun pertama karier seniornya, memenangkan 11 trofi termasuk lima Scudetto dan Liga Champions.
Sejak tahun 2019, Albertini menjabat sebagai Presiden Sektor Teknik di Federasi Sepak Bola Italia (FIGC), namun era itu kini telah berakhir.
Mantan pemain Milan tersebut baru-baru ini mengundurkan diri dari posisinya di Tim Nasional Italia, dan mulai dikaitkan dengan kemungkinan kembali ke Milan sebagai seorang direktur di musim panas mendatang.
Albertini tidak pernah memenangkan Coppa Italia selama main untuk Milan. Ia berbicara kepada MilanNews menjelang pertandingan final untuk memprediksi laga antara dua tim yang sama-sama ingin mengakhiri puasa gelar Coppa.
"Saya pikir kita akan melihat final yang bagus, dalam artian Milan menunjukkan di babak terakhir bahwa mereka memiliki kualitas.” ujar Albertini.
“Apa yang hilang musim ini adalah kontinuitas, tetapi dalam pertandingan tunggal tim bermain sangat baik. Bologna telah melakukan hal-hal luar biasa, melampaui musim lalu di level olahraga,"
Pendapat Albertini ini merupakan bagian dari pro kontra tentang musim Milan yang buruk karena gagal mengamankan tempat di empat besar. Namun dengan memenangkan Coppa Italia, rossoneri bisa mengamankan tempat di Europa League.
Artikel Tag: Demetrio Albertini
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/demetrio-albertini-coppa-italia-takkan-selamatkan-musim-buruk-milan
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini