Dear Newcastle... Mau Sukses Instan? Bawa Jose Mourinho!

Penulis: A Mahfuda
Kamis 14 Okt 2021, 23:27 WIB
Jose Mourinho (Sumber: Getty)

Jose Mourinho (Sumber: Getty)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Danny Mills menginginkan mantan bos Chelsea dan Manchester United, Jose Mourinho, untuk menggantikan Steve Bruce sebagai manajer Newcastle United.

Seperti diketahui, Newcastle kini telah diambil oleh Publik Investment Fund (PIF) yang diketuai oleh pangeran Arab Saudi dan sekarang menjadikan mereka klub terkaya di dunia, dengan pemilik baru berjanji untuk mengubah The Magpies dari tim pejuang degradasi menjadi salah satu penantang gelar di papan atas Inggris.

Salah satu pekerjaan pertama yang harus dilakukan oleh pemilik anyar Newcastle United adalah mempekerjakan manajer yang lebih berpengalaman untuk menggantikan Steve Bruce, yang sudah berada di klub sejak 2019.

Diyakini pilihan nomor satu mereka untuk pekerjaan tersebut adalah Brendan Rodgers, akan tetapi bos Leicester itu menegaskan bahwa dirinya akan menolak pendekatan formal apa pun lantaran dia menunggu peluang untuk menggantikan Pep Guardiola sebagai manajer Manchester City.

Tapi mantan bek Premier League, Danny Mills, percaya bahwa Jose Mourinho yang saat ini jadi pelatih kepala di AS Roma akan menjadi pilihan sempurna untuk pekerjaan tersebut.

“Jika Anda berbicara tentang memberi dana untuk membangun tim dan menjadi relatif sukses, saya akan memilih Mourinho,” katanya kepada talkSPORT.

“Jika Anda memberi Jose cukup uang dan mengizinkannya melakukan apa yang dia ingin lakukan, dia akan membimbing Anda menuju kesuksesan lebih cepat ketimbang orang lain.”

“Newcastle bisa berjalan lambat dan bertahan musim ini, musim depan finis di paruh atas, lalu enam besar. Tapi jika mereka ingin melompat ke empat besar, saya tak melihat orang yang lebih baik di luar sana selain Mourinho untuk melakukan itu,” tegasnya.

Artikel Tag: Jose Mourinho, Roma, Newcastle United

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/dear-newcastle-mau-sukses-instan-bawa-jose-mourinho
1632  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini