Data Dan Fakta Pasca Laga Real Madrid vs FC Barcelona (23 Des 2017)

Penulis: Hanif Rusli
Sabtu 23 Des 2017, 22:15 WIB
Data Dan Fakta Pasca Laga Real Madrid vs FC Barcelona (23 Des 2017)

Bintang Barcelona Lionel Messi merayakan golnya ke gawang Real Madrid dalam duel di Bernabeu yang berakhir 3-0 untuk tim tamu, Sabtu (23/12).

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga – Berita Liga Spanyol: Berikut ini adalah data dan fakta pasca pertandingan antara Real Madrid vs FC Barcelona (Santiago Bernabeu) di pekan ke-17 dalam lanjutan kompetisi La Liga Spanyol yang digelar pada Sabtu, 23 Desember 2017.

REAL MADRID 0

BARCELONA 3(Luis Suarez 54, Lionel Messi 64 pen, Aleix Vidal 90+3)

 

R. MADRID

 

BARCELONA

14

TOTAL TEMBAKAN

18

10

PERMAINAN TERBUKA

14

4

SET PIECE

3

0

PENALTI

1

5

TEMBAKAN KE GAWANG

11

45%

PENGUASAAN BOLA

55%

 

REAL MADRID (4-1-3-2): Keylor Navas; Daniel Carvajal, Raphael Varane, Sergio Ramos, Marcelo; Casemiro (Marco Asensio 72); Luka Modric, Mateo Kovacic (Gareth Bale 72), Toni Kroos; Cristiano Ronaldo, Karim Benzema (Nacho 66). Cadangan: Kiko Casilla, Theo Hernández, Lucas Vázquez, Isco. PELATIH: Zinedine Zidane

FCBARCELONA (4-4-2): Marc-André ter Stegen; Sergi Roberto (Aleix Vidal 90+1), Gerard Piqué, Thomas Vermaelen, Jordi Alba; Paulinho (André Gomes 84), Ivan Rakitic, Sergio Busquets, Andrés Iniesta (Nelson Semedo 77); Lionel Messi, Luis Suarez. Cadangan: Denis Suárez, Jasper Cillessen, Javier Mascherano, Lucas Digne. PELATIH: Ernesto Valverde

KARTU KUNING: Ramos, Marcelo (Madrid); Vermaelen, Busquets (Barcelona)

KARTU MERAH: Carvajal (Madrid)

**

FAKTA PERTANDINGAN

  • Barcelona memenangi tiga partai tandang berturut-turut di La Liga versus Real Madrid untuk pertama kalinya dalam sejarah mereka.
  • Sementara itu Real Madrid kini kalah dalam tiga kali secara beruntun di Santiago Bernabéu untuk pertama kalinya dalam sejarah El Clasico.
  • Rekor Barcelona di Bernabeu di La Liga sejak revolusi Pep Guardiola adalah 7 menang, 1 seri, 2 kalah, 28 gol memasukkan, 14 gol kemasukan.
  • Lionel Messi mengokohkan diri sebagai topskor El Clasico di Bernabeu (15) dan pencetak gol tersubur versus Madrid di La Liga (17).
  • Dalam laga ini, Messi menyelesaikan 50 dari 57 umpan, menciptakan 9 peluang, membuat 1 assist, melakukan 4 tembakan dengan 3 mengarah ke gawang dan 1 gol.
  • Sementara Cristiano Ronaldo menyelesaikan 22/27 umpan, menciptakan 1 peluang gol, melakukan 5 tembakan dengan hanya 1 mengarah ke gawang dan tanpa gol.
  • Messi memberikan assistnya yang ke-200 untuk Barcelona di semua kompetisi.
  • Messi menciptakan 9 peluang gol versus Madrid dalam laga ini – lebih banyak daripada pemain lainnya dalam satu partai La Liga musim ini.
  • Messi mencetak golnya yang ke-526 di semua kompetisi untuk Barcelona, melewati rekor 525 gol resmi Gerd Muller untuk satu klub di Top 5 liga Eropa.
  • Selain itu, Messi juga mencetak golnya yang ke-365 di kompetisi liga untuk Barcelona, menyamai rekor Muller.
  • Messi terlibat langsung dalam 39 gol di 37 penampilan resminya versus Madrid (25 gol, 14 assist). Catatan gol dan assistnya tertinggi oleh seorang pemain dalam duel El Clasico.
  • Messi (25) semakin kokoh di puncak sebagai pencetak gol tersubur El Clasico, mengungguli Cristiano Ronaldo (18), Raul (17), serta Cesar Rodriguez, Francesco Gento dan Ferenc Puskas (14).
  • Messi (17) hanya kalah dari Paco Gento (21) dalam hal pemain dengan kemenangan terbanyak di El Clasico, menyamai Alfredo Di Stefano dan Xavi.
  • Messi tampil dalam partainya yang ke-37 melawan Madrid, terbanyak dibandingkan saat menghadapi klub Spanyol lainnya.
  • Messi menjadi satu-satunya pemain yang mencetak 15+ gol dalam 10 musim berturut-turut di La Liga.
  • Messi kini telah mencetak 50 gol untuk Barcelona sepanjang tahun 2017, yang diraihnya dalam 57 penampilan (plus 15 assist).
  • Messi kini membukukan 50+ gol dalam satu tahun kalender untuk ke-6 kalinya sepanjang kariernya bersama Barcelona (79 gol pada 2012, 58 gol pada 2010, 55 gol pada 2011, 51 gol pada 2016 dan 50 gol pada 2014).
  • Luis Suarez menciptakan lima gol versus Madrid di La Liga, terbanyak di antara pemain lainnya sejak debutnya di kompetisi ini.
  • Karim Benzema mengenai mistar/tiang gawang lebih banyak (6) daripada gol yang dia cetak (5) di semua kompetisi musim ini.
  • Barcelona belum pernah kalah dalam 15 partai La Liga mereka dengan Thomas Vermaelen bermain (menang 13, seri 3).

 

Artikel Tag: El Clasico, F.C. Barcelona, Real Madrid, La Liga

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/data-dan-fakta-pasca-laga-real-madrid-vs-fc-barcelona-23-des-2017
2729  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini