Danny Murphy Prediksi Posisi Top Four Premier League Musim 2023/24

Penulis: Demos Why
Senin 07 Agu 2023, 20:18 WIB - 986 views
Trofi Premier League.

Trofi Premier League. (Foto: SuperSports)

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: Mantan gelandang Inggris, Danny Murphy, menjagokan Manchester City, Arsenal, Liverpool dan Manchester United untuk finis di empat besar Premier League musim ini.

Dengan dimulainya Premier League dalam waktu kurang dari satu pekan, para pengamat telah sibuk membuat prediksi untuk musim ini. Danny Murphy memprediksi bahwa posisi empat besar akan tetap sama, dengan Manchester City yang akan memenangkan gelar juara. Namun, ia memperkirakan Liverpool akan menggantikan posisi Newcastle United dalam daftar tersebut.

"(Manchester) City tidak akan mendapatkan semuanya dengan cara mereka sendiri, namun saya rasa mereka akan kembali menjadi juara," tulis Murphy di Daily Mail.

"Arsenal juga akan lebih kuat setelah musim lalu. Liverpool dan Manchester United, yang dilatih oleh Jurgen Klopp dan Erik ten Hag akan melengkapi posisi empat besar dalam prediksi saya."

Murphy meyakini bahwa Newcastle akan kehilangan tempat mereka di empat besar Premier League karena komitmen mereka di Liga Champions. Ia menambahkan bahwa Chelsea akan membutuhkan waktu untuk menyesuaikan diri di bawah arahan Mauricio Pochettino, sedangkan kurangnya kedalaman lini pertahanan Tottenham Hotspur akan berdampak buruk bagi mereka.

"Saya pikir Newcastle mungkin akan kehilangan kesempatan karena adanya pertandingan tambahan di Liga Champions," tambah Murphy.

"Chelsea akan membutuhkan sedikit waktu di bawah arahan Mauricio Pochettino untuk menyesuaikan diri dengan cara bermain yang ia inginkan. Tottenham telah meningkatkan lini serang mereka dengan mendatangkan James Maddison namun masih belum memiliki pemain bertahan yang solid di lini belakang dan hal tersebut akan merugikan mereka."

Artikel Tag: Premier League, Danny Murphy

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/danny-murphy-prediksi-posisi-top-four-premier-league-musim-202324
986
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini