Dan-Axel Zagadou Cedera, Stok Bek Tengah Dortmund yang Tersedia Menipis

Dan-Axel Zagadou (Foto: Planet Football)
Berita Liga Jerman: Borussia Dortmund harus bermain tanpa Dan-Axel Zagadou selama beberapa minggu ke depan setelah bek tersebut mengalami cedera otot robek.
Setelah Gio Reyna, Borussia Dortmund juga harus kehilangan Dan-Axel Zagadou setelah ia terpaksa ditarik keluar lapangan karena cedera pada babak pertama pertandingan melawan Borussia Monchengladbach pada akhir pekan lalu. Kini telah dikonfirmasi bahwa bek tersebut akan absen selama beberapa minggu setelah mengalami robekan pada serat otot di pahanya. Dengan Manuel Akanji yang juga absen setidaknya selama tiga minggu ke depan, cedera Zagadou membuat stok bek tengah Dortmund yang tersedia menipis.
Hanya tertinggal Mats Hummels dan Marin Pongracic sebagai bek tengah senior yang tersedia di skuat BVB saat ini. Emre Can juga bisa bermain di posisi tersebut seperti yang dilakukannya saat BVB mengalahkan Borussia Mönchengladbach 6-0 pada hari Minggu lalu.
Zagadou telah menjalani beberapa tahun yang sulit karena cedera yang dialaminya dan cedera yang terbaru ini bisa dibilang datang pada saat yang kurang menguntungkan bagi klub dan terlebih Zagadou sendiri. Kontrak sang bek akan berakhir pada akhir musim dan BVB ingin menunggu dan melihat apakah dia bisa bebas dari cedera untuk waktu yang lama sebelum membuat keputusan apakah akan memperpanjang kontraknya atau tidak.
Direktur Olahraga BVB Michael Zorc mengatakan awal bulan ini bahwa mereka melihat banyak potensi pada diri Zagadou dan juga mengindikasikan bahwa mereka ingin memperpanjang kontraknya. Pemain berusia 22 tahun tersebut telah membuat total 13 penampilan untuk Dortmund musim ini.
Artikel Tag: Dan-Axel Zagadou, Borussia Dortmund
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/dan-axel-zagadou-cedera-stok-bek-tengah-dortmund-yang-tersedia-menipis
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini