Cristian Chivu: Lawan Napoli Akan Jadi Laga Yang Sulit Bagi Kedua Tim

Penulis: Uphit Kratos
Minggu 11 Jan 2026, 20:10 WIB - 267 views
Cristian Chivu

Cristian Chivu

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Pelatih Inter Milan, Cristian Chivu menegaskan laga melawan Napoli akan ditentukan oleh detail kecil. Dalam laga ini, kesalahan kecil akan sangat menentukan.

Pelatih Inter Milan, Cristian Chivu, memberikan pratinjau pertandingan melawan Napoli di San Siro. Dalam kesempatan tersebut, sang pelatih bicara tentang beberapa faktor yang akan menentukan dalam pertandingan tersebut.

Chivu menegaskan jika Il Partenopei merupakan tim yang terus berkembang, dan pertandingan nanti akan ditentukan oleh kesalahan individu tim.

“Mereka telah mengubah sistem mereka dan juga beberapa pemain. Mereka memiliki skuad yang kuat dan intensitas yang tinggi. Ini akan menjadi pertandingan yang sulit bagi kedua tim,” ujar Chivu.

“Ini akan jadi pertandingan sepak bola di mana fokus maksimal akan tertuju pada pikiran setiap orang untuk melakukan kesalahan sesedikit mungkin. Ini akan jadi laga yang penuh dengan momen-momen penting, yang merupakan hal normal ketika Anda menghadapi tim-tim dengan level tertentu.”

Chivu dan Conte telah berselisih dalam beberapa pekan terakhir, dan ketegangan antara Napoli dan Inter bermula dari pertemuan terakhir mereka pada bulan Oktober, ketika pelatih Napoli dan bintang Inter, Lautaro Martinez, saling menghina.

“Saya sangat menghormati Conte sebagai pelatih. Saya pernah menghadapinya bahkan ketika saya masih bermain. Saya mengucapkan selamat kepadanya atas apa yang berhasil ia berikan kepada tim,”

“Kami ingin unggul 7 poin, mereka ingin mengurangi selisih jadi satu poin saja. Ada banyak hal yang memisahkan keinginan dan tindakan.”

Artikel Tag: Cristian Chivu

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/cristian-chivu-lawan-napoli-akan-jadi-laga-yang-sulit-bagi-kedua-tim
267
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini