Copa America: Brasil Juara Copa America, Gabriel Jesus Jadi Sorotan
Berita Copa America: Gabriel Jesus menciptakan assist, membuat satu gol, dan diusir wasit pada babak kedua saat Brasil menang 3-1 atas Peru untuk menjuarai Copa America 2019 di Stadion Maracana dini hari tadi.
Tim tuan rumah berhasil membuka keunggulan di menit ke-15 lewat aksi brilian Jesus di sisi sayap pertahanan Peru.
Penyerang Manchester City tersebut mengelabui dua bek Peru sebelum mengirimkan umpan silang kepada Everton Soares yang sukses mengonversikannya menjadi gol.
Tersentak dengan gol dari tuan rumah, Peru langsung membalasnya sebelum babak pertama berakhir lewat tendangan penalti dari Paolo Guerrero.
Hadiah penalti diberikan kepada Peru setelah bek veteran Brasil, Thiago Silva, kedapatan melakukan handball di kotak terlarang.
Itu adalah kali pertama gawang tim samba yang dikawal Alisson Becker, bobol di Copa America tahun ini.
Namun, skor imbang hanya bertahan selama tiga menit.
Gelandang milik Barcelona, Arthur, sukses mengirimkan umpan kepada Jesus dan sang striker pun berhasil membobol gawang Peru yang dikawal oleh Pedro Gallese.
Skor 2-1 pun menjadi milik Brasil di babak pertama.
Memasuki babak kedua, Peru tampil menekan dan asa mereka untuk menyamakan kedudukan sempat muncul di saat Jesus mendapat kartu merah di menit ke-70.
Ia mendapatkan kartu kuning kedua setelah menabrak Carlos Zambrano dalam duel udara.
Penyerang berusia 22 tahun itu merasa frustrasi dikartu merah oleh wasit dan bahkan nampak meninju kamera VAR di pinggir lapangan saat hendak menuju kamar ganti.
Kekurangan satu pemain tak menjadi masalah bagi Barasil karena skuat asuhan pelatih Tite tersebut sukses mengunci kemenangan menjadi 3-1 lewat sepakan penalti Richarlison di masa injury time.
Ini adalah trofi Copa America perdana Brasil sejak tahun 2007 dan juga pertama bagi Tite, yang mulai menangani Dani Alves dkk. sejak tahun 2016 silam.
Artikel Tag: Brasil, peru, Gabriel Jesus, Copa America, Copa America 2019
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/copa-america-brasil-juara-copa-america-gabriel-jesus-jadi-sorotan
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini