Club Brugge Juara Liga Belgia Setelah Bermain Imbang dengan Cercle Brugge

Penulis: Depe Ptr
Senin 27 Mei 2024, 05:29 WIB
Club Brugge Juara Liga Belgia Setelah Bermain Imbang dengan Cercle Brugge

Club Brugge via clubbrugge.be

Ligaolahraga.com -

Berita Sepak Bola: Club Brugge resmi meraih gelar Liga Belgia setelah bermain imbang tanpa gol melawan tetangganya, Cercle Brugge, pada Minggu (26/05).

Hasil ini memastikan The Blauw-Zwart (julukan Club Brugge) mengamankan gelar juara keenam mereka dalam sembilan musim terakhir, menunjukkan dominasi mereka di kompetisi domestik.

Hasil imbang tersebut memungkinkan Club Brugge finis satu poin di depan Union Saint Gilloise dan unggul tiga poin dari Anderlecht, yang mana keduanya awalnya memiliki harapan untuk memenangkan Liga Belgia.

Club Brugge mengakhiri musim dengan 50 poin, sedangkan Union mengumpulkan 49 poin setelah mereka menang 2-0 saat bertandang ke markas Racing Genk, namun Anderlecht kalah 3-1 saat bertandang ke juara musim lalu Royal Antwerp dan mengakhiri musim dengan 46 poin.

Kesuksesan meraih gelar Liga Belgia melengkapi keberhasilan klub di bawah pelatih sementara setelah mereka menyelesaikan 30 pertandingan reguler musim di tempat kelima, 19 poin di belakang pemimpin klasemen, Union.

Poin musim reguler berkurang setengahnya ketika klub memasuki liga mini playoff enam tim, dan The Blauw-Zwart  berhasil mengelolanya dengan baik untuk merengkuh gelar juara Liga Belgia.

Mereka memecat pelatih Ronny Deila dan mempromosikan mantan bek Nicky Hayen dari tim cadangan sebelum mencatatkan 10 pertandingan tak terkalahkan di grup playoff championship.

Kemenangan tandang akhir pekan lalu di kandang Anderlecht yang berada di posisi terdepan, membuat mereka hanya perlu menghindari kekalahan dalam laga derby hari Minggu untuk merebut gelar liga.

Artikel Tag: Club Brugge, Liga Belgia, Cercle Brugge

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/club-brugge-juara-liga-belgia-setelah-bermain-imbang-dengan-cercle-brugge
238  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini