Chelsea Paling Diuntungkan VAR di Premier League Musim Ini

Penulis: Fery Andriyansyah
Rabu 14 Jan 2026, 02:00 WIB - 171 views
Chelsea terbantu oleh VAR di Premier League musim ini

Papan LED menampilkan pemeriksaan VAR atas sebuah pelanggaran dalam laga Premier League antara Fulham dan Chelsea di Craven Cottage pada 7 Januari 2026. (Foto: Mike Hewitt/Getty Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Chelsea menjadi klub yang paling diuntungkan dari kesalahan VAR di Premier League musim ini. Fakta tersebut terungkap dari data Panel Insiden Kunci Pertandingan (Key Match Incidents/KMI) yang dirilis BBC Sport.

Panel independen tersebut rutin menggelar pertemuan mingguan untuk meninjau keputusan wasit dan penggunaan VAR di setiap pertandingan liga. Hingga paruh musim, tercatat 13 kesalahan VAR, meningkat dari sepuluh pada periode yang sama musim lalu.

Dari total tersebut, 11 kesalahan berupa intervensi VAR yang seharusnya dilakukan tetapi tidak, sementara dua lainnya merupakan intervensi yang keliru. Dari 13 kesalahan VAR, tiga di antaranya menguntungkan Chelsea, jumlah terbanyak dibanding klub Premier League lain.

Salah satu insiden paling disorot terjadi saat Chelsea menghadapi Fulham di Stamford Bridge. Gol Josh King dianulir karena dianggap terjadi pelanggaran Rodrigo Muniz terhadap Trevoh Chalobah. Namun, panel KMI menilai kontak tersebut wajar dan gol seharusnya disahkan.

Kesalahan kedua terjadi saat The Blues kalah dari Brighton & Hove Albion. Panel menyatakan VAR seharusnya melakukan intervensi setelah Malo Gusto mengangkat kaki terlalu tinggi dan mengenai kepala Yankuba Minteh, sebuah insiden yang dinilai berbahaya.

Insiden ketiga kembali melibatkan Gusto dalam laga imbang Chelsea kontra Brighton. Panel berpendapat VAR semestinya memberikan hadiah penalti akibat handball. Saat itu, petugas VAR Craig Pawson menilai bola mengenai bagian lengan yang terlalu tinggi, tetapi panel menyatakan kontak terjadi di zona merah yang termasuk pelanggaran.

Tak hanya Chelsea, beberapa klub besar lain juga terseret dalam laporan panel KMI. Tottenham Hotspur dinilai beruntung setelah Cristian Romero tidak diusir usai menjatuhkan Igor Thiago (Brentford) sebagai pemain terakhir, bahkan tanpa pelanggaran diberikan.

Arsenal juga disebut beruntung ketika William Saliba tidak diganjar penalti saat melakukan tekel terhadap Thierno Barry dalam laga melawan Everton. Panel menilai insiden tersebut layak mendapatkan intervensi VAR.

Menariknya, meski jumlah kesalahan meningkat, jumlah intervensi VAR justru turun 17,54 persen, dari 57 menjadi 47 sepanjang musim ini.

Panel KMI juga mencatat 15 kesalahan wasit di lapangan yang tidak memenuhi ambang batas intervensi VAR. Termasuk di antaranya penalti Arsenal saat melawan Leeds United atas pelanggaran terhadap Max Dowman, serta keputusan tidak menganggap Enzo Fernandez offside dan mengganggu permainan pada gol Trevoh Chalobah saat Chelsea menghadapi Arsenal.

Selain itu, terdapat lima insiden kartu kuning kedua yang terlewat, salah satunya melibatkan gelandang Arsenal Mikel Merino saat melawan Aston Villa, di mana panel menilai sang pemain seharusnya diusir keluar lapangan.

Laporan ini kembali menegaskan bahwa penggunaan VAR di Premier League masih jauh dari kata konsisten. Meski bertujuan meminimalkan kesalahan, data panel KMI menunjukkan bahwa keputusan yang terlewat atau keliru masih berdampak besar terhadap hasil pertandingan dan klasemen.

Artikel Tag: Chelsea, Premier League

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/chelsea-paling-diuntungkan-var-di-premier-league-musim-ini
171
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini