Chelsea Menang 4-1 dari Crystal Palace, Thomas Tuchel Sangat Puas

Penulis: A Mahfuda
Minggu 11 Apr 2021, 08:30 WIB
Chelsea menang 4-1 dari Crystal Palace

Chelsea menang 4-1 dari Crystal Palace (Sumber: PA Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Thomas Tuchel puas dengan penampilan Chelsea dalam kemenangan 4-1 melawan Crystal Palace di Premier League pada Sabtu (10/4) malam WIB tadi.

Awal permainan berjalan sangat cepat di London selatan ketika Kai Havertz dan Christian Pulisic mengirim The Blues untuk meraih tiga poin dengan gol dalam sepuluh menit pertama.

Kurt Zouma menambahkan gol ketiga bagi tim tamu, sebelum Christian Benteke membalaskan satu gol untuk The Eagles. Tapi, Pulisic kemudian mengakhiri pertandingan dengan gol keduanya malam itu.

Thomas Tuchel berbicara kepada Sky Sports seusai laga untuk mengutarakan pendapatnya tentang kemenangan timnya dan dia tampak sangat senang dengan kinerja anak-anak asuhnya itu.

“Setengah jam pertama sungguh luar biasa,” kata Tuchel. “Kami sangat lapar, sangat agresif dan banyak memulihkan bola di sepertiga akhir. Itu adalah keunggulan yang layak.”

“Setelah 35 menit kami turun sedikit posisi dan menjadi sedikit ceroboh. Kami terus seperti ini di babak kedua tetapi itu adalah reaksi yang bagus setelah gol mereka. Kami menciptakan banyak peluang dan tidak kecolongan peluang besar.”

“Jelas kami memiliki banyak peluang hari ini. Para pemain lapar dan kreatif. Kami melakukan banyak lari dan gerakan bagus. Kami menekan diri kami sendiri untuk mendapatkan respon yang benar. Itu adalah langkah ke arah yang benar.”

Dalam pertandingan Premier League terakhir mereka akhir pekan lalu, Chelsea harus menelan kekecewaan mendalam lantaran kalah telak 5-2 dari tim degradasi West Brom. Namun, ia memanfaatkan laga kontra Porto untuk bangkit dari keterpurukan dengan meraih kemenangan 2-0 di Liga Champions.

Artikel Tag: Chelsea, Thomas Tuchel

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/chelsea-menang-4-1-dari-crystal-palace-thomas-tuchel-sangat-puas
5413  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini