Cassano Sebut Keberhasilan Milan Raih Scudetto Bakal Tampar Inter

Zlatan Ibrahimovic dan Antonio Cassano (Sumber: GettyImages)
Berita Transfer: Antonio Cassano menyebut keberhasilan AC Milan memenangkan Scudetto musim ini nantinya akan menjadi tamparan keras bagi Inter yang sudah mengeluarkan banyak uang untuk memperkuat skuat.
Duo klub Milano saat ini berada di posisi teratas klasemen sementara Serie A yang membuat perburuan Scudetto musim ini menjadi semakin sengit dan dramatis mengingat keduanya akan bertemu pekan depan dalam Derby della Madonnina.
Rossoneri sendiri memiliki tim penuh pemain muda yang dibangun selangkah demi selangkah, sementara Nerazzurri, saat melihat pengeluaran transfer dan nominal yang mereka bayar untuk Antonio Conte, seolah dituntut untuk segera memenangkan gelar.
Cassano yang merupakan rekan satu tim Zlatan Ibrahimovic pada periode pertamanya di Milan dan juga pernah membela Inter, berbicara kepada Bobo TV melalui Twits mengenai perburuan titel tersebut dan mengapa penting bagi si biru memenangkannya.
"Klub ini membeli semua pemain yang Conte inginkan musim panas kemarin, dia memiliki kewajiban untuk menang," tuturnya.
"Dia telah tersingkir dari Eropa, akan jadi kegagalan besar jika ia tidak memenangkan Scudetto. Milan telah membangun tim dengan 1.5 euro dan mereka memainkan musim yang luar biasa. Jika Rossoneri memenangkan gelar, itu akan jadi pembantaian bagi Inter.
"Ibrahimovic dengan caranya sendiri, saya akan mengulanginya, dengan caranya sendiri telah membalikkan liga dalam satu tahun. Saya tidak tahu ada pemain lain dalam sejarah sepak bola yang mampu melakukan apa yang ia lakukan di usianya.
"Jika Zlatan memenangkan Scudetto bersama Rossoneri, mereka perlu mengganti Madonnina dari duomo dan memasukkan Ibra."
Artikel Tag: cassano, Milan, Inter
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/cassano-sebut-keberhasilan-milan-raih-scudetto-bakal-tampar-inter
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini