Cari Penerus Kane, Bayern Munich Incar Striker Antah Berantah dari Mesir

Penulis: Febrian Kusuma
Sabtu 24 Mei 2025, 12:00 WIB
Bayern Munich

Bayern Munich (Sumber: africasoccer.com/)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Jerman: Bayern Munich kini dikabarkan sedang mengincar striker belia asal Mesir yang masih berusia 17 tahun, Hamza Abdelkarim, dengan harapan bisa menjadi penerus Harry Kane di masa yang akan datang.

Saat ini Harry Kane memang masih menunjukkan ketajamannya di depan gawang lawan, bahkan penyerang asal Inggris itu selalu berhasil menyabet penghargaan top skor di Bundesliga sejak didatangkan Bayern Munich dari Tottenham Hotspur pada musim panas 2023 yang lalu. Akan tetapi saat ini Kane telah berusia 31 tahun, dan tentu saja itu bukan usia yang muda untuk pemain sepakbola.

Oleh sebab itu, Bayern Munich mulai berancang-ancang untuk mendatangkan striker belia yang akan mereka didik untuk menjadi predator di depan gawang lawan. Menurut media olahraga Mesir, Yallakora, Bayern telah mengajukan tawaran kepada Al Ahly untuk bisa mendatangkan Hamza Abdelkarim pada bursa transfer musim panas 2025, dan klub raksasa asal Mesir itu dilaporkan sedang mempertimbangkan tawaran tersebut.

Menurut data di laman FotMob, Abdelkarim hanya bermain selama dua menit di tim utama Al Ahly, dan ia telah mencetak tiga gol dalam empat pertandingan untuk Timnas Mesir U-17. Statistik penampilannya bersama tim muda Al Ahly sulit ditemukan, namun semua indikator yang tersedia menunjukkan bahwa Abdelkarim adalah pemain muda yang menjanjikan. Jika Bayern dapat merekrut Abdelkarim dengan biaya rendah, maka transfer tersebut harus segera direalisasikan.

Artikel Tag: Bayern Munich, Hamza Abdelkarim, Al Ahly

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/cari-penerus-kane-bayern-munich-incar-striker-antah-berantah-dari-mesir
354  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini