Buffon Ingin Tetap Di Juventus Sampai Tiga Tahun Lagi
Italia - Kiper Juventus Gianluigi Buffon berencana untuk tetap melanjutkan karirnya di klub Italia tersebut sampai tiga tahun lagi.
Buffon telah bermain dengan penampilan baik di final Liga Champions hari Minggu (7/06) melawan Barcelona, tapi tampak tak berdaya untuk menghentikan Ivan Rakitic, Luis Suarez dan Neymar, yang mencetak gol dalam laga kemenangan 3-1 Barcelona atas timnya.
Pertandingan di Olympiastadion, Berlin itu ditandai dengan kekecewaan Buffon, di mana kiper gaek tersebut sebelumnya pernah menjuarai Piala Dunia dengan Italia pada tahun 2006.
Buffon kini telah kalah di dua final Liga Champions dalam karirnya dan, meskipun telah berusia 37 tahun, ia tidak memiliki rencana untuk menyerah kepada ambisinya untuk memenangkan kompetisi utama Eropa itu lebih sering lagi.
"Saya ingin tiga tahun lagi di level ini untuk mengapai impian saya yang belum tercapai," katanya kepada wartawan.
"Ada saatnya, ketika kami pikir kami telah menguasai pertandingan di tangan kita dan itulah ketika kita kehilangan itu. Ini akan menjadi hasil yang luar biasa. Kami tidak berhasil menang, tapi bukan karena kami tidak mampu. Kami telah memberikan semua yang kami miliki.” Ujarnya.
"Barcelona adalah tim terbaik di dunia menurut pendapat saya, tapi kami telah membuktikan bahwa kami bisa bersaing."
Foto: SkySports
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini