Borneo FC Kehilangan Sosok Penting di Pertandingan Kontra Persis Solo
Berita Liga 1 Indonesia: Lini pertahanan Borneo FC dipastikan kehilangan sosok penting pada pertandingan pekan ke-7 Liga 1 Indonesia musim 2022/2023 kontra Persis Solo di Stadion Segiri, Samarinda, Minggu (28/8) malam nanti. Pesut Etam dipastikan tanpa kapten timnya, Javlon Guseynov karena akumulasi kartu.
Pemain asal Uzbekistan itu diketahui mendapat kartu merah di pertandingan terakhir kala membantu Pesut Etam memetik kemenangan 3-0 atas tamunya Dewa United FC, Selasa (23/8) lalu.
Asisten pelatih Borneo FC, Miftahudin Mukson mengakui absennya Javlon Guseynov untuk pertandingan kontra Presis Solo nanti akan jadi kerugian besar bagi timnya karena selama ini Javlon adalah palang pintu utama dalam tim sejak pekan pertama.
"Kalau mau bicara jujur memang kami kehilangan sosok penting di lini belakang. Dia membawa pengaruh besar pada tim. Tapi kami punya pemain pengganti yang sepadan dan kami sudah kami persiapkan di pertandingan nanti," katanya seperti dilansir laman resmi klub.
Selain absennya Javlon Guseynov, tim pelatih Borneo FC juga harus mempersiapkan para pemainnya dengan baik karena waktu recovery yang cukup singkat.
Dijelaskan Miftah, secara umum kondisi fisik pemain terjaga dengan baik berkat taktikal periodesasi yang dibuat tim pelatih, di tengah padatnya jadwal yang harus dijalankan.
"Barometernya bisa dilihat dari dua pertandingan terakhir di kandang. Semua pemain tampil dengan kekuatan fisik bagus dan mereka dominan sampai 90 menit lebih," ujarnya.
Dikatakannya lagi, kemenangan di dua pertandingan terakhir sangat baik dalam hal mengangkat mental Diego Michiels dan kawan-kawan. Namun lanjut Miftah, hal sebaliknya pun bisa terjadi pada pertandingan ketiga kontra Persis Solo nanti. Artinya pemain bisa mengalami masa antiklimaks dan gagal menjaga dan mempertahankan performa saat ini.
"Itulah sebabnya saat ini kami sedang menyusun sebuah pendekatan teknis dan non teknis atau psikis kepada semua pemain. tujuannya agara mereka bisa konsisten di setiap pertandingan," pungkasnya.
Artikel Tag: Borneo FC, Liga 1, miftah, Javlon Guseynov, Persis Solo
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/borneo-fc-kehilangan-sosok-penting-di-pertandingan-kontra-persis-solo
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini