Bisa Untungkan AC Milan, Joshua Zirkzee Tegaskan Ingin Bertahan di Italia

Penulis: Uphit Kratos
Kamis 22 Feb 2024, 15:15 WIB
Joshua Zirkzee

Joshua Zirkzee

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Laporan terbaru menyebut AC Milan lebih diuntungkan dalam persaingan dengan Manchester United untuk mendapatkan penyerang Bologna, Joshua Zirkzee.

Striker Belanda berusia 22 tahun itu telah menjadi salah satu bintang utama dalam skuat Thiago Motta musim ini, mencetak 10 gol dan memberikan enam assist dalam 27 penampilan di semua kompetisi.

Berkat penampilannya, Joshua Zirkzee kemudian muncul sebagai salah satu penyerang muda yang paling menarik di Eropa.

AC Milan telah lama berada di pasar untuk mencari penyerang baru, membutuhkan pengganti jangka panjang bagi Olivier Giroud, dan mereka diperkirakan akan menginvestasikan sejumlah besar uang di bursa transfer musim panas mendatang.

Laporan terbaru dalam edisi cetak La Gazzetta dello Sport hari ini merinci bagaimana Zirkzee lebih memilih untuk tetap tinggal di Italia dan bergabung dengan klub Italia lainnya di musim panas, daripada pergi ke tim papan atas di luar negeri.

Pemain berusia 22 tahun itu sadar bahwa pindah ke klub di Premier League merupakan perubahan besar dan dapat mengganggu perkembangannya, jadi dia lebih memilih untuk tetap tinggal di Italia untuk saat ini, memberikan Milan dorongan besar dalam persaingan dengan Manchester United untuk mendapatkan tanda tangannya.

Bologna percaya bahwa Zirkzee bernilai jauh lebih tinggi dari klausul pembelian kembali senilai 40 juta Euro yang diajukan oleh Bayern dan melihat harga penjualan Rasmus Hojlund ke Setan Merah, mereka menginginkan harga yang sama.

Artikel Tag: joshua zirkzee, AC Milan, Manchester United, Bologna

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/bisa-untungkan-ac-milan-joshua-zirkzee-tegaskan-ingin-bertahan-di-italia
416  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini