Bianchin: Mike Maignan Bisa Saja Main Sambil ‘Nonton Film’ di Lapangan

Penulis: Uphit Kratos
Minggu 04 Jan 2026, 14:15 WIB - 350 views
Mike Maignan

Mike Maignan

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Luca Bianchin memberikan pujian kepada solidnya lini belakang AC Milan saat melawan Cagliari. Mike Maignan bisa saja bermain sambil nonton film di lapangan.

Milan sempat mengawali laga di Sardinia dengan sedikit goyah di babak pertama. Namun setelah badai serangan awal mereda, tim tamu mampu mengambil alih kendali permainan dengan sangat baik di lapangan.

Gol kemenangan akhirnya datang melalui kaki Rafael Leao yang menjebol gawang lawan di babak kedua. Setelah unggul, rossoneri memilih untuk bermain lebih bertahan guna mengamankan skor tanpa mengambil risiko yang tidak perlu.

Pertahanan Milan tampil sangat kokoh meskipun mereka harus bermain dengan komposisi lini belakang yang tidak biasa atau darurat. Cagliari tercatat hanya mampu melepaskan satu tembakan tepat sasaran ke arah gawang yang dijaga Mike Maignan.

Satu-satunya ancaman tersebut terjadi pada babak pertama ketika sundulan pemain lawan mengarah tepat ke arah pelukan kiper asal Prancis tersebut. Selain momen tersebut, Maignan praktis tidak melakukan apa-apa.

Dalam editorial untuk La Gazzetta dello Sport, jurnalis Luca Bianchin membahas jalannya laga melawan Cagliari, dimana dia menilai kokohnya lini pertahanan Milan membuat Maignan terlihat lebih ‘santai’.

“Gaya sepak bola Corto Muso mungkin tidak populer, tetapi satu kualitas yang tak dapat disangkal adalah: ini adalah ekspresi kolektif, bukan individual.” ujar Bianchin.

“Jika semua orang tidak percaya pada tujuan tersebut, maka gaya ini tidak akan berhasil, karena satu kesalahan saja sudah cukup untuk menggagalkan rencana tim. Dan Maignan, di balik tembok ini, bahkan bisa duduk dan menonton film,”

Artikel Tag: Mike Maignan

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/bianchin-mike-maignan-bisa-saja-main-sambil-nonton-film-di-lapangan
350
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini