Bhayangkara FC Bertekad Untuk Merebut Kembali Puncak Klasemen Liga 1
Berita Liga 1 Indonesia: Bhayangkara FC bertekad merebut kembali puncak klasemen sementara Liga 1 Indonesia musim 2021/2022. Syaratnya, mereka harus dapat memetik poin kala melakoni pertandingan pekan ke-11 kontra PSM Makassar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (5/11) malam WIB.
Posisi tim berjuluk The Guardian itu di puncak klasemen sementara Liga 1 2021/2022 memang baru saja digusur oleh Persib Bandung yang di pertandingan pekan ke-11 sukses menaklukkan Persela Lamongan dengan skor 3-1.
Perolehan 25 poin yang dikumpulkan Persib Bandung sama dengan poin yang kini dikoleksi Jajang Mulyana dan kawan-kawan. Meski begitu, Maung Bandung berhak duduk di puncak klasemen karena unggul head to head.
Pelatih Bhayangkara FC, Paul Munster telah mempersiapkan tim secara detail. Dia dan anak asuhnya juga mempelajari video permainan PSM Makassar pada laga-laga sebelumnya agar bisa meredam kekuatan lawan.
"Kami persiapan sudah bagus, kami siap lawan PSM karena merupakan salah satu laga penting pada seri dua. Kami sudah tau gaya bermain PSM dan pemain juga mengetahuinya, jadi kami siap," katanya seperti dilansir laman resmi klub.
Bhayangkara FC dalam kepercayaan diri tinggi setelah menang beruntun dalam tiga laga terakhir Liga 1 2021. Mereka menaklukan Bali United, Borneo FC dan Persikabo 1973.
Tiga kemenangan itu beruntun itu disebut pemain bertahan, Jajang Mulyana mengangkat motivasi seluruh pemain untuk menutup seri kedua Liga 1 2021/2022 dengan raihan poin penuh kala menghadapi PSM Makassar.
Meski cukup percaya diri, dia tetap mengingatkan rekan-rekannya agar konsentrasi karena tim Juku Eja yang akan dihadapi juga berbahaya setelah di laga terakhir sukses menaklukkan Persita Tangerang.
"Kami semua pemain sudah siap. Pokoknya fokus dan mantapkan tren tiga poin, jangan anggap remeh PSM dan harus kerja keras. Semoga laga terakhir seri dua kami dapat hasil maksimal," katanya.
"Semua pemain PSM bagus, mulai dari kiper, bek, gelandang dan depan, jadi kami harus kerja keras dan fokus," pungkas Jajang Mulyana.
Artikel Tag: Bhayangkara FC, psm makassar, persib bandung, jajang, Liga 1
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/bhayangkara-fc-bertekad-untuk-merebut-kembali-puncak-klasemen-liga-1
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini