Berita Transfer: Winger PSV Eindhoven Jadi Incaran Klub Premier League

Penulis: Dito
Senin 19 Des 2016, 23:45 WIB
Berita Transfer: Winger PSV Eindhoven Jadi Incaran Klub Premier League

Luciano Narsingh

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga – Berita Transfer: PSV Eindhoven nampaknya harus kembali kehilangan salah satu pemain andalannya pasca Luciano Narsingh santer dirumorkan akan hengkang saat bursa transfer musim dingin yang dibuka pada Januari nanti ke Premier League.

Luciano Narsingh memang menjadi incaran klub-klub Inggris dalam beberapa waktu terakhir. Sebut saja Swansea, Sunderland, Burnley, dan West Bromwich Albion. Namun, nampaknya perburuan pemain asal Belanda tersebut akan dimenangkan oleh Swansea karena mereka dikabarkan akan bergerak cepat untuk memboyong Narsingh ke Liberty Stadium.

Pelatih Swansea, Bob Bradley, memang telah mengincar Narsingh dari beberapa waktu lalu. Ia ingin memboyong pemain berusia 26 tersebut pada Januari nanti untuk membantu timnya menghindari jurang degradaasi.

Narsingh yang berposisi di bagian sayap, memang memiliki skill yang cukup komplit dan mampu bermain pada kedua sisi sayap. Tak hanya itu, kontrak Narsingh yang akan habis pada bursa transfer musim panas nanti, membuat PSV mau tak mau melepas sang pemain dengan status free transfer. Hal itu dikarenakan sejauh ini Narsingh tak kunjung menandatangani perpanjangan kontrak yang telah disodorkan dari pihak tim besutan Phillip Cocu tersebut.

Pemain yang mengawali kariernya tahun 2008 tersebut, memang tampil cemerlang dengan tim yang bermarkas di Phillip Stadium tersebut. Sejauh ini, ia telah turun ke lapangan sebanyak 23 kali dalam berbagai ajang. Dari total penampilannya tersebut ia telah mengoleksi 1 gol dan 1 assist bagi Rood-witten. Ia juga mampu mengantarkan PSV Eindhoven menjuarai Liga Belanda sebanyak 2 kali berturut-turut pada musim 2014/2015 dan 2015/2016.

Artikel Tag: PSV Eindhoven, Luciano Narsingh

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-transfer-winger-psv-eindhoven-jadi-incaran-klub-premier-league
1305  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini