Berita Transfer: Las Palmas Incar Gelandang Argentina Milik Atletico Madrid

Penulis: Vina Enza
Selasa 18 Jul 2017, 14:15 WIB
Berita Transfer: Las Palmas Incar Gelandang Argentina Milik Atletico Madrid

Las Palmas mengincar Matias Kranevitter (foto:Marca)

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga - Berita Transfer: Las Palmas dikabarkan mengincar gelandang Atletico Madrid, Matias Kranevitter dan ia diplot sebagai pengganti Roque Mesa yang telah hijrah ke Swansea City. Musim lalu Kranevitter dipinjamkan ke Sevilla.

Las Palmas berharap bisa mendapatkan kontrak Matias Kranevitter dari Atletico Madrid, pemain berusia 24 tahun tersebut bergabung dengan Los Rojiblancos dari River Plate pada Agustus 2015 dengan mahar sebesar 8 Juta Euro (sekitar Rp. 122 Miliar). Namun ia tidak langsung bergabung dengan skuat Atleti, melainkan harus menjalani masa peminjamannya di River Plate hingga Desember di tahun yang sama.

Pada Januari 2016 barulah ia bisa bergabung dengan Atleti dan mengenakan nomor punggung 8. Debutnya bersama Los Rojiblancos terjadi pada saat pertandingan melawan Getafe pada 14 Februari, ia menggantikan Fernando Torres.

Kranevitter hanya mencatatkan tiga penampilan di La Liga bersama Los Rojiblancos, hingga musim lalu sang gelandang bertahan tersebut dipinjamkan ke Sevilla selama satu musim. Di Roman Sanchez Pizjuan ia tampil sebanyak 32 kali akan tetapi pihak klub tidak serta merta membuat kontrak permanen untuknya.

Seperti kabar yang dilansir Football Espana, Los Amarillos berharap bisa mendapatkan keuntungan dari hubungan baiknya dengan Atletico, setelah pekan lalu Los Rojiblancos meminjamkan Vitolo ke Klub Gran Canaria hingga Januari nanti. Mereka kemudian bisa dipermudah untuk mendapatkan kontrak Kranevitter.

Pemain internasional Argentina tersebut mengakui awal bulan ini bahwa ia kemungkinan akan meninggalkan Atleti jika tidak mendapatkan jaminan bermain bersama skuat utama pasukan Diego Simeone. Bersama dengan timnas Tango, Kranevitter telah menorehkan 8 caps sejak debutnya pada 24 Agustus 2015.

Artikel Tag: Atletico Madrid, Las Palmas, Matias Kranevitter, transfer

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-transfer-las-palmas-incar-gelandang-argentina-milik-atletico-madrid
1411  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini