Berita Sepak Bola Nasional: Semen Padang Launching Pemain dan Jersey Tim 2017

Penulis: Dayat Huri
Sabtu 04 Feb 2017, 16:00 WIB
Berita Sepak Bola Nasional: Semen Padang Launching Pemain dan Jersey Tim 2017

Semen Padang

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga – Minus pemain Asia, Jumat (3/1), Semen Padang launching pemain untuk kompetisi resmi Liga 1 (ISL) 2017. Total 22 pemain yang sudah dikontrak dikenalkan pada seluruh pecinta Kabau Sirah (julukan Semen Padang) di Stadion H Agus Salim, Padang.

Dari 22 pemain yang sudah dikontrak tersebut, terdapat 15 pemain lama, yaitu Jandia Eka Putra, Rendy Oscario, Hengki Ardiles, Handi Ramdhan, Cassio Fransisco de Jessus, Agung Prasetyo, Novrianto, Novan Setya Sasongko, Fandry Imbiri, Riko Simanjuntak, Vendry Mofu, Rudi, Irsyad Maulana, Marcel Silva Sacramento, Adi Nugroho.

Tujuh lainnya adalah rekrutan anyar, yakni Tambun Naibaho, Syamsul Bahri, M Ridwan, Kevin Ivander, Mardiono, Boas Arturi, dan Finno Andrianas.

Tidak hanya pemain, perbedaaan cukup mencolok juga terlihat pada jersey yang digunakan pemain untuk musim depan. Beberapa logo baru, selain logo PT Semen Padang yang selama ini mendominasi.

Tahun ini, Kabau Sirahmemang cukup diminati sponsor, sejauh ini 9 sponsor sudah menjalin MOU, yakni Semen Padang, Mizuno, G Sport, Ayia, Oxyge Denim, Covesia, PT Kunango Jantan, Bank Nagari, dan Dhaihatsu.

Direktur Utama PT Semen Padang, Benny Wendry menyebut, Semen Padang sebagai tim kebanggaan Sumbar haruslah mampu memberikan konstribusi terhadap persepakbolaan Sumbar dan Indonesia secara umum.

“Kami dari PT Semen Padang akan dengan bangga mempersembahkan Semen Padang untuk masyarakat Sumbar dan Indonesia secara umum,” ujarnya.

Sementara itu, CEO PT Kabau Sirah Semen Padang, Daconi mengatakan, Semen Padang sebagai salah satu klub tradisional Indonesia yang masih bertahan dan tetap eksis adalah sebuah kebanggan bagi Sumbar.

“Di TSC A 2016 lalu, kami kurang beruntung, sehingga hanya finish di papan tengah. Untuk itu, di Liga 1 nanti, Semen Padang harus lebih baik, minimal harus finish di tiga besar,” terangnya.

Artikel Tag: Liga 1, isl 2017, piala presiden 2017, Semen Padang, ceo pt kssp, Daconi, benny wendry

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-sepak-bola-nasional-semen-padang-launching-pemain-dan-jersey-tim-2017
2330  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini