Berita Sepak Bola Nasional: Kurang Maksimal di Bengkalis, PSP Padang Datangkan Pemain Persib

Penulis: Dayat Huri
Kamis 16 Feb 2017, 07:36 WIB
Berita Sepak Bola Nasional: Kurang Maksimal di Bengkalis, PSP Padang Datangkan Pemain Persib

PSP Padang saat tampil di Bengkalis Cup 2017/foto Robbi M

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga – Berita Sepak Bola Nasional: Gagal tampil maksimal pada Turnamen Bengkalis Cup 2017 beberapa waktu lalu, PSP Padang perkuat lini pertahanan dengan mendatangkan beberapa pemain baru, salah satunya adalah mantan punggawa Persib Bandung.

Pemain yang sudah bergabung adalah Agung Apria Guntara yang merupakan peraih medali emas Porprov Sumbar 2016 bersama Kabupaten 50 Kota. Satu lagi adalah, Muhammad Iskandar yang merupakan mantan pemain Persib Bandung Junior. 

“Pagi ini salah seorang pemain baru, yaitu Agung Apria Guntara sudah bergabung untuk berlatih. Sedangkan satu pemain lagi, Muhammad Iskandar yang juga mantan pemain Persib Junior direncanakan hari ini sudah tiba di Padang,” kata Jhoni Effendi beberapa saat setelah memimpin latihan perdana timnya pasca kembali di Padang.

Jhoni menambahkan, penambahan kekuatan untuk pos pertahanan menurutnya adalah hasil evaluasi dari turnamen Bengkalis Cup 2017 beberapa waktu lalu. Pada turnamen yang diikuti empat tim tersebut, Pandeka Minang (julukan PSP Padang) harus puas berada di peringkat empat, setelah menelan dua kekalahan dari tuan rumah Persikalis dan Nabil FC.

“Hasil pertandingan di Bengkalis jadi acuan kami tim pelatih dalam melakukan evaluasi materi pemain. Ada beberapa pos yang pasti diperkuat lagi. Diantaranya sisi pertahanan, pos bek tengah dan kiper,” ujar mantan pemain profesional era Galatama dan Liga Indonesia itu.

Latihan perdana setelah pulang dari Bengkalis sendiri lebih difokuskan untuk mengembalikan kondisi dan kebugaran pemain yang karena menempuh perjalanan darat dari Padang ke Bengkalis.

"Latihan perdana pagi ini (kemarin, red) lebih difokuskan pada pemulihan kebugaran pemain,” tutur pelatih fisik Zulmaidi Ben.

Sementara itu, manajer tim PSP, Agus Suardi mengatakan, menjamen telah menyetujui usulan tim pelatih untuk melakukan penambahan pemain. Karena pihaknya ingin dilakukan pembenahan secepatnya.

“Dari permintaan tim pelatih, satu pos kiper dan dua bek tengah adalah titik kelemahan yang terlihat selama di Bengkalis. Lepas ini, kami manajemen akan memastikan siapa pemain yang resmi diikat kontrak. Pasti ada pemain yang tereliminasi. Saya sudah dapat gambaran siapa yang akan dicoret dari pelatih kepala,” kata pria yang akrab disapa Abien itu.

Artikel Tag: psp padang, linus 2017, jhoni effendi, Semen Padang, divisi utama, isl 2017, agus suardi, bengkalis cup 2017, persib bandung

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-sepak-bola-nasional-kurang-maksimal-di-bengkalis-psp-padang-datangkan-pemain-persib
4322  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini