Berita Liga Italia: Saksikan Laga Terakhir (Mungkin), Galliani Tegaskan Akan Selalu Jadi Milanisti

Penulis: Nur Afifah
Senin 10 Apr 2017, 18:00 WIB
Berita Liga Italia: Saksikan Laga Terakhir (Mungkin), Galliani Tegaskan Akan Selalu Jadi Milanisti

Galliani saksikan laga Milan bersama Berlusconi (Sumber: GettyImages)

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga – Berita Liga Italia: Adriano Galliani mengungkapkan bahwa laga fantastis kontra Palermo mungkin akan menjadi pertandingan terakhirnya bersama AC Milan menyusul akuisisi yang semakin dekat, meskipun menegaskan bahwa ia akan tetap menjadi pendukung setia klub.

Usai hasil mengecewakan saat ditahan imbang Pescara 1-1 pekan lalu, AC Milan kembali bangkit dengan menghajar Palermo 4-0 dalam lanjutan giornataSerie A Minggu (9/4) malam kemarin.

Dengan klub yang kemungkinan besar akan resmi dijual pekan ini, laga di San Siro semalam nampaknya menjadi terakhir kali Adriano Galliani menginjakkan kakinya di bangku penonton Meazza mengingat CEO Rossoneriyang baru Marco Fassone dan direktur olahraga anyar Massimiliano Mirabelli telah siap menggantikan posisinya.

Menanggapi hal tersebut, pria Italia ini mengungkapkan pujiannya terhadap penampilan pasukan Vincenzo Montella saat membekuk Palermo sembari menegaskan bahwa pertandingan yang mungkin akan menjadi laga terakhirnya di kursi manajemen Diavoloakan selalu dikenang.

“Kami memainkan pertandingan yang hebat, khususnya di lapangan tengah. Kami telah melakukannya dengan baik hari ini dan kami senang,” ungkap Galliani.

“Saya berbicara dengan Presiden [Silvio Berlusconi], dan jika ini menjadi laga terakhir kami, ini akan tetap dikenang para fans. Segalanya berubah dalam hidup ini. dalam 31 tahun, kami telah membawa Milan ke puncak dunia.

“Jika klub berganti pemilik, ini akan menjadi perubahan radikal, tetapi apa yang telah diraih klub di bawah kepresidenan Berlusconi tak akan bisa dilupakan.”

Walaupun demikian, Galliani menegaskan bahwa ia akan tetap menjadi pendukung setia klub dan menantikan Derby della Madonnina melawan Inter Milan pekan depan yang mungkin akan ia saksikan melalui layar televise.

“Jika klub berganti pemiliki pekan depan, saya akan menyaksikan derby di TV. Saya akan selalu menjadi Milanista,” pungkasnya.

Artikel Tag: Adriano Galliani, Palermo, AC Milan, Serie A

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-liga-italia-saksikan-laga-terakhir-mungkin-galliani-tegaskan-akan-selalu-jadi-milanisti
705  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini