Berita Liga Italia: Menang di Kandang Roma, Laju Positif Inter Milan Masih Berlanjut

Selebrasi striker Inter Milan, Mauro Icardi usai cetak gol ke gawang AS Roma (taiwannews.com)
Liga Olahraga - Berita Liga Italia: Inter Milan masih dinaungi aura positif sejak liga Italia Seri A dimulai. Hal tersebut dibuktikan dengan Inter berhasil menundukkan Roma dengan skor selisih dua gol atau 1-3 saat melawat ke Olimpico Stadium tadi malam.
Pelan tapi pasti Inter mulai 'move on' dari keterpurukan musim lalu. Sejumlah pemain dan pelatih baru sudah direkrut untuk Inter Milan yang baru.
Giornatta kedua liga Italia, Inter Milan masih melanjutkan tren positif yang sudah menaunginya sejak laga pra-musim. Inter yang sebelumnya berhasil menjamu Fiorentina dengan borongan tiga gol. Internazionale kembali menundukkan lawannya di giornatta kedua ini.
Pembuktian tren positif berlanjut saat Inter melakoni laga tandang ke Olimpico Stadium, markas AS Roma. 'Si Ular Besar Milan' berhasil menjinakkan 'Serigala Ibu Kota' dengan skor 1-3 di kandang.
Roma sedianya berinisiatif mengambil alih pertandingan sejak menit. Hasilnya menit ke-11 Roma berhasil menerobos pertahan Inter dan meriah satu gol. Hingga babak pertama Roma masih menguasai pertandingan tapi sayangnya sejumlah lesakan bola belum tertuju ke jaring gawang Inter. Beberapa kali tendangan Nainggolan dan Perotti pun hanya dimentahkan tiang gawang.
Peluit 45 menit kedua ditiup Inter berusaha memberi perlawan tapi masih bisa diredam pertahanan Roma dengan 10 berbanding 9 tim tamu. Menit ke-66 tim Inter berhasil melihat celah, kerja sama Candreva dan Mauro Icardi membuahkan hasil. Icardi berhasil menyarangkan bola ke gawang Roma, kedudukan seimbang.
Petaka kembali datang 10 menit berselang, Icardi yang berdiri di bibir gawang kembali berhasil membobol gawang Roma yang dijaga Alison. Inter unggul 1-2 dari tuan rumah. Kerja sama pemain Inter Milan terlihat lebih kentara menguasai pertandingan, hasilnya 483 passsing diciptakan Inter Milan.
Diiringi wajah cemas tifosi, penggawa Roma masih berusaha mengejar ketertinggalan. Sayangnya beberapa kesempatan belum menyasar ke sisi dalam gawang. Malah Roma kembali mendapat dirundung di ujung laga. Kerjasama Candreva, Perisic menghasilkan assist manis untuk Vecino yang berdiri di dalam kotak penalti. Vecino membubuhkan debut gol untuk Milan. Skor 1-3 memberi ultimatum kebangkitan Inter Milan.
Masih terlalu dini memang menilai kebangkitan Inter. Tapi setidaknya, dua kemenangan di awal musim jadi motivasi untuk penggawa Inter.
Artikel Tag: Inter Milan, AS Roma, olimpico stadium, Seri A, Liga Italia
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-liga-italia-menang-di-kandang-roma-laju-positif-inter-milan-masih-berlanjut









Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini