Berita Liga Italia: Mantan Petinggi Inter Resmi Gabung AC Milan
Ligaolahraga – Berita Liga Italia: Proses akhuisisi AC Milan oleh konsorsium asal Tiongkok akan benar-benar rampung November mendatang. Dengan manajemen baru, Sino-Europe Sports yang memegang kepemilikan anayar Rossoneri secara resmi telah menunjuk Massimiliano Mirabelli di manajemen baru klub.
Usai mengumumkan Marco Fassone sebagai CEO klub yang baru, pemilik anyar asal Tiongkok, Sino-Europe Sports Investment Management Changxing Co. Ltd, kemarin (5/10) mengonfirmasi kedatangan mantan kepala pencari bakat klub tetangga, Inter Milan, Massimiliano Mirabelli.
“SES senang mengumumkannya, Massimiliano Mirabelli akan bergabung dengan manajemen tim Milan, berkolaborasi secara langsung dengan CEO dan Direktur Jenderal Marco Fassone dalam mengatur area keolahragaan klub. SES memberi sambutan terhangat untuk Massimiliano dan berharap ia bisa melakukan yang terbaik dalam pekerjaannya,” ungkap pernyataan yang dirilis oleh grup yang membayar 740 juta euro termasuk hutang-hutang klub untuk membeli Milan.
Mirabelli akan memegang peran sebagai direktur keolahragaan Rossoneri.Ia dipilih langsung oleh Fassone lantaran keduanya pernah bekerja bersama untuk Inter Milan dengan Massimiliano menjabat sebagai Kepala Pencari Bakat Nerazzurridari tahun 2014 hingga Jum’at (30/9) kemarin. Antonio D’Ottavio, salah satu pencari bakat yang bekerja di bawah Mirabelli, kemungkinan akan dibawa ke San Siro untuk menduduki posisi sebagai kepala pencari bakat Rossoneridi bawah kekuasaan pemilik baru.
Paolo Maldini juga telah ditawari sebuah jabatan di sisi Mirabelli dan Fassone dalam bidang keolahragaan AC Milan, namun, sang legenda hingga saat ini masih belum memberikan keputusan pasti dan menyatakan bahwa ia ingin penjelasan lebih dalam dari para pembeli sendiri, terkait posisi yang telah disodorkan kepadanya.
Artikel Tag: Massimiliano Mirabelli, Marco Fassone, Antonio D’Ottavio, Paolo Maldini, AC Milan, Inter Milan, Serie A
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-liga-italia-mantan-petinggi-inter-resmi-gabung-ac-milan
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini