Berita Liga Inggris: Raih Tiga Hasil Imbang, Mourinho Mulai Pertanyakan Mental Pemain MU

Penulis: Catur
Sabtu 04 Feb 2017, 19:48 WIB
Berita Liga Inggris: Raih Tiga Hasil Imbang, Mourinho Mulai Pertanyakan Mental Pemain MU

Jose Mourinho

Ligaolahraga.com -

Liga Olahraga – Berita Liga Inggris: Manchester United saat ini sudah tidak terkalahkan dalam 14 pertandingan terakhir di Liga Premier Inggris. Kendati demikian, Setan Merah hanya meraih tiga poin dari tiga laga terakhir mereka dan membuatnya tak beranjak dari peringkat enam klasemen sementara.

Hal ini pun membuat manajer Jose Mourinho mulai mempertanyakan mentalitas beberapa pemainnya. Dia pun mengatakan bermain untuk menang dan mengatasi tekanan supaya meraih kemenangan merupakan metalitas yang harus dipunya pemain Setan Merah.

“Saya tidak mengenal para pemain dengan sangat baik. Saya tidak tahu bahwa beberapa dari pemain masih butuh waktu lebih untuk bisa menjalani ini, karena harus menjadi bagian dari habitat alami Anda,” kata Mourinho.

“Bermain untuk menang, tanggung jawab untuk bisa menang, mengatasi untuk menang, merupakan hal yang harus menjadi habitat alami Anda. Namun beberapa orang tidak memilikinya,” ujarnya.

Manajer asal Portugal itu berharap para pemainnya untuk bisa segera keluar dari zona nyaman. Maksud dari zona nyaman, kata dia, di mana hasil akhir berupa kemenangan bukanlah tujuan untuk bermain.

“Mereka juga membutuhkan waktu untuk bisa keluar dari zona nyaman atau zona di mana mereka dilindungi yang mengasumsikan kemenangan bukan tujuan utama, hal ini perlu waktu,” jelasnya.

Mourinho sendiri mengaku saat ini sebagai manajer Manchester United keinginan meraih sukses bersama tim yang ditanganinya juga belum berubah. Dia pun berharap hali ini bisa menular kepada para pemainnya.

“Beberapa bagian dari sepakbola tidaklah berubah, khususnya pada mentalitas saya, keinginan untuk menang, tanggung jawab untuk menang dan perasaan yang tak pernah puas dengan hasil diri sendiri di mana saya selalu ingin lebih,” tuturnya.

Seperti diketahui dalam tiga laga terakhir di Liga Premier Inggris, Manchester United hanya bermain imbang melawan Liverpool, Stoke City dan Hull City dengan skor identik 1-1. Pada akhir pekan ini, Setan Merah pun sudah ditunggu Leicester City dalam lanjutan Liga Premier.

Artikel Tag: Jose Mourinho, Manchester United, Liga Inggris

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-liga-inggris-raih-tiga-hasil-imbang-mourinho-mulai-pertanyakan-mental-pemain-mu
404  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini