Berita Liga Europa: Beri Pisang Pada Rojo, Begini Alasan Mourinho

Marcos Rojo (kiri) Ketangguhannya dan Tenaganya Dibutuhkan Mourinho (eplfeeds.com)
Liga Olahraga-Berita Liga Europa: Selain gol tunggal Juan Mata dan performa impresif Sergio Romero, ternyata ada satu hal lagi yang membuat pertandingan antara Manchester United melawan FC Rostov semalam jadi pembicaraan, yaitu aksi Marcos Rojo yang kedapatan melahap pisang atas instruksi Mou ditengah laga. Inilah alasan Mourinho dibalik kejadian tersebut.
Sebuah pemandangan yang menarik dan tak biasa terjadi di pertandingan antara Manchester United melawan tim tamu FC Rostov pada babak 16 besar Liga Europa semalam, kala bek Manchester United asal Argentina, Marcos Rojo terlihat melahap satu buah Pisang.
Usut punya usut, dari tayang ulang pertandingan, Rojo menerima pisang tersebut dari Ashley Young atas perintah Jose Mourinho di pinggir lapangan. Tak ayal, kejadian ini pun menjadi salah satu pemberitaan dan pembicaraan selain gol tunggal yang dicetak oleh Juan Mata dan aksi-aksi ciamik Sergio Romero di pertandingan yang sama.
Namun, Jose Mourinho mengisyaratkan jika dirinya memang menanggapi hal ini sebagai sebuah hal yang serius. Ia pun mengindikasikan jika hal ini tak lain untuk menjaga fisik dan tenaga Rojo yang cukup vital di lini pertahanan "Setan Merah" agar tidak menimbulkan kelengahan yang bisa membuat Rostov menyamakan kedudukan.
"Saya tidak tahu apakah anda pernah merasa kelelahan dalam hidup anda. Saya telah merasakan kelelahan berkali-kali dan saya tahu batas kemampuan tubuh dan kapan tubuh itu membutuhkan segalanya," ujar Mourinho seperti diberitakan oleh Express.
"Pemain meminta satu buah pisang dan hal tersebut tidak untuk ditertawakan, ini adalah tentang rasa hormat pada pemain dan batas kemampuan yang mereka miliki. Mereka pasti telah memberikan segalanya," tambah mantan arsitek Chelsea dan FC Porto tersebut.
Pisang memang telah dikenal sebagai buah yang dapat menambah tenaga secara singkat bagi seseorang. Untuk seorang atlet, mengkonsumsi pisang bisa menjadi salah satu cara mereka untuk menambah asupan energi ditengah keharusan mereka mempertahankan bobot tubuh.
Artikel Tag: Jose Mourinho, Marcos Rojo, Manchester United, FC Rostov, Liga Europa, Ashley Young
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-liga-europa-beri-pisang-pada-rojo-begini-alasan-mourinho
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini