Berita Kualifikasi Piala Dunia: Torehkan Rekor, Begini Komentar Sneijder

Penulis: Fafa Zahir
Minggu 11 Jun 2017, 06:30 WIB
Berita Kualifikasi Piala Dunia: Torehkan Rekor, Begini Komentar Sneijder

Wesley Sneijder/Goal

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga - Berita Kualifikasi Piala Dunia: Laga melawan Luksemburg, Jumat (10/6) atau Sabtu dini hari WIB, menjadi momen sangat penting bagi pemain Belanda, Wesley Sneijder. Dalam pertandingan di Stadion De Kuip, Rotterdam, Sneijder menabalkan dirinya sebagai pemain yang paling sering membela Tim Nasional Belanda.

Belanda memetik kemenangan telak 5-0 dalam laga kualifikasi Piala Dunia 2018 ini. Sneijder tampil gemilang dengan menghasilkan assist dan mencetak gol kedua timnya.

Empat gol lain Belanda dicetak masing-masing oleh Arjen Robben pada menit ke-21, Georginio Wijnaldum (62), Quincy Promes (70), Vincent Janssen (84).

Sneijder mengaku gembira menjadi pemain yang paling sering membela Timnas Belanda. Namun dia juga menekankan dirinya mencapai prestasi ini setelah melewati banyak pengorbanan.

Pemain berusia 33 tahun ini mencatatkan 131 penampilan bersama De Oranje dalam laga di stadion kandang Feyenoord ini. Dia menumbangkan rekor yang sebelumnya dipegang Edwin van der Sar.

Kemenangan ini membawa Belanda naik ke posisi ketiga klasemen Grup A Kualifikasi Piala Dunia 2018 Zona Eropa. Mereka tertinggal tiga poin di belakang Swedia dan Prancis yang sama-sama memimpin klasemen.

“Saya telah tampil 131 kali untuk Timnas Belanda saat ini. Ini nomor magis untuk saya sejak saat ini,” ujar Sneijder kepada wartawan.

Momen ini kian istimewa karena ditorehkan Sneijder bertepatan dengan ulang tahunnya. “Sungguh fantastis menjadi pemain paling sering membela Timnas Belanda,” papar pemain kelahiran Utrecht ini.

“Saya selalu bekerja untuk bisa seperti ini dan melakukan banyak pengorbanan untuk bisa berada di sana (bermain untuk timnas). Jadi perasaan saya sungguh luar biasa apalagi saya melakukannya saat hari ulang tahun saya,” papar pemain yang kini membela Galatasaray ini.

“Ditambah saya mencetak satu gol dan kami menang. Jadi sangat pantas kalau saya katakan saya pria yang berbahagia,” papar Sneijder yang juga sempat membela Real Madrid.

Namun demikian ada kabar buruk bagi Sneijder. Saat Belanda memetik kemenangan penting, Swedia secara mengejutkan menundukkan Prancis 2-1 di pengujung laga karena keteledoran kiper Hugo Lloris.

“Kemenangan Swedia atas Prancis tak menolong kami,” ujarnya.

“Kami akan sulit lolos ke Piala Dunia. Namun pada sisi lain peluang menempati posisi pertama terbuka lagi,” katanya.

Artikel Tag: Wesley Sneijder, Belanda, Luksemburg, Timnas Belanda, Kualifikasi Piala Dunia, Piala Dunia

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-kualifikasi-piala-dunia-torehkan-rekor-begini-komentar-sneijder
834  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini