Bek Veteran Persija Ungkap Pentingnya Mental di Partai Klasik

Penulis: M. Aldi
Selasa 01 Mar 2022, 09:00 WIB
Bek Persija, Maman Abdurrahman

Maman Abdurrahman (foto: Liga Indonesia Baru)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia : Pertaruhan harga diri mewarnai laga Persib menghadapi Persija yang dikenal punya sejarah rivalitas. Maman Abdurrahman mewakili pemain Macan Kemayoran pun menyatakan kesiapannya untuk tampil sebaik mungkin dan membawa pulang tiga poin.

Menurutnya semua pemain sudah dalam kondisi fisik maupun mental yang prima. Segala persiapan sudah dilakukan demi meraih kemenangan atas Maung Bandung. Dia ingin menjaga momentum tim demi terus menyodok naik ke papan atas klasemen.

"Saya sebagai pemain hampir sama dengan yang coach bilang, kita semua.siap, kita dalam kondisi yang baik-baik saja, kondisi tim bagus, secara individu juga bagus, semoga PCR nanti juga hasilnya bagus. Saya sebagai pemain juga punya target memenangkan pertandingan karena harus mendekatkan poin kita dengan tim yang di atas kita, Insya Allah kita memenangkan pertandingan," kata Maman Abdurrahkan ketika diwawancara.

Stoper veteran ini mengatakan pentingnya faktor mental dalam laga melawan Persib. Menurutnya pemain harus bisa tampil lepas meski laga ini merupakan duel klasik antara dua tim penuh tradisi. Baginya supaya bisa tampil dengan maksimal, lebih penting memandang ini sama seperti laga lainnya agar tidak terbebani.

"Saya sebagai pemain selalu mempersiapkan diri seperti pertandingan yang sebelumnya, saya pikir siapapun lawan yang dihadapi kita harus memenangkan pertandingan. Saya rasa di pertandingan di Indonesia tidak ada yang spesial karena semua tim lawan bagus cukup berat. Bagaimana kita bekerja keras dan mengaplikasikan strategi pelatih di pertandingan," jelas dia.

Persija juga nantinya akan meladeni tim yang diperkuat Marc Klok. Gelandang naturalisasi tersebut sebelumnya merupakan pilar tim yang memilih menyebrang ke tim rival. Maman Abdurrahman mengakui Klok pemain bagus, tapi dia mengantisipasi semua ancaman yang dimiliki lawan.

"Ya Klok dia pemain bagus, saya pikir Klok bisa jadi kunci permainan mereka. Tapi secara keseluruhan sama seperti yang coach katakan bahwa semua pemain, bahkan mereka yang semuanya yang datang dari bangku cadangan adalah ancaman kita," jelas bek tengah berusia 39 tahun tersebut.

Artikel Tag: Persija, Maman Abdurrahman, Persib

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/bek-veteran-persija-ungkap-pentingnya-mental-di-partai-klasik
922  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini