Barcelona Siap Tawarkan Target United Demi Romagnoli

Penulis: Nur Afifah
Rabu 08 Apr 2020, 10:44 WIB
Barcelona Siap Tawarkan Target United Demi Romagnoli

Samuel Umtiti (Sumber: 90Min)

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: Barcelona dikabarkan siap menawarkan target Manchester United, Samuel Umtiti, kepada AC Milan demi mendapatkan servis kapten Alessio Romagnoli.

Masa depan Romagnoli bersama Rossoneri tengah dirundung keraguan jelang dibukanya bursa transfer musim panas mendatang, dengan beberapa outlet mengklaim perpanjangan kontraknya hampir mustahil diwuudkan menyusul fakta bahwa agennya, Mino Raiola, bakal menuntut kenaikan gaji. Sementara itu, pemberitaan lain meyakini sang pemain ingin memperbaharui kesepakatannya bersama klub.

Menurut kabar dari Don Balon, Blaugrana telah mengidentifikasi bek 25 tahun tersebut sebagai tambahan kekuatan yang ideal untuk area pertahanan mereka musim depan dan sudah menyusun rencana mengamankan jasanya.

Outlet tersebut mengklaim bahwa Romagnoli akan dengan senang hati hijrah ke Camp Nou, sementara Raiola bakal memperoleh pengaruh tertentu dengan raksasa Catalan, sesuatu yang telah lama ia cari.

Barcelona berharap mereka bisa mencapai kesepakatan barter pemain yang melibatkan Umtiti, atau berusaha menjualnya dan memanfaatkan dana yang terkumpul untuk menebus bintang Milan.

Baru-baru ini diklaim bahwa Blaugrana membanderol pemain internasional Prancis tersebut dengan harga 50 juta euro atau setara Rp800 miliar, dengan Red Devils begitu santer dikaitkan dengan namanya.

Kendati demikian, masih perlu dilihat apakah Rossoneri bakal bersedia menerima opsi tersebut atau tidak mengingat pihak klub menganggap Romagnoli sebagai salah satu pilar penting dalam skuat masa depan yang ingin mereka bentuk.

Artikel Tag: Alessio Romagnoli, Samuel Umtiti, AC Milan, Barcelona, Manchester United

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/barcelona-siap-tawarkan-target-united-demi-romagnoli
1141  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini