Barcelona Dikabarkan Terancam Gagal Pulangkan Lionel Messi

Lionel Messi. (Foto: Philipe Lecoeur/FEP/Icon Sport)
Berita Transfer: Raksasa La Liga, Barcelona, dikabarkan terancam gagal memulangkan Lionel Messi dari Parris Saint-Germain pada jendela transfer musim panas tahun ini.
Foot Mercato mengabarkan bahwa Lionel Messi yang tadinya diharapan bisa bergabung dengan Barcelona, kini perwakilan pemain asal Argentina itu diklaim telah menerima tawaran dari Al-Hilal.
Menurut media asal Prancis tersebut, Messi akan menerima kontrak dua tahun senilai €1,2 miliar dan menjadi nilai kontrak terbesar dalam sejarah sepak bola. Pemenang Ballon d'Or tujuh kali itu akan mendapatkan gaji €600 juta per musim dari Al-Hilal.
Sebuah laporan terbaru dari Mundo Deportivo mengungkapkan bahwa pemenang Piala Dunia 2022 itu tidak ingin menunggu Barcelona menerima lampu hijau dari La Liga untuk menyetujui laporan keuangan mereka yang belum tentu disetujui.
Messi menunggu hampir sepanjang musim panas tahun 2021, jadi masuk akal jika bintang Paris Saint-Germain, yang kontraknya akan berakhir pada 30 Juni, tidak ingin mengalami situasi itu lagi.
Sepertinya sang pemain veteran ingin masa depannya ditentukan pada musim panas dan jika Barca terus menunggu, maka kemungkinan kembalinya sang pemain ke Camp Nou harus ditunda.
Xavi Sudah Hubungi Messi
Xavi Hernandez telah mengonfirmasi bahwa ia sedang melakukan pembicaraan dengan Lionel Messi terkait kemungkinan kepulangannya ke Barcelona. Ia telah memiliki rencana untuk pemain asal Argentina tersebut musim depan dan menunggu keputusan dari sang bintang Paris Saint-Germain tersebut.
"Saya mengatakan kepada presiden bahwa kembalinya Messi masuk akal. Tidak ada keraguan sama sekali, dia sempurna untuk sistem dan ide kami. Saya sudah memikirkan rencana taktis bersama Leo. Semua terserah kepada Leo. Saya pikir dia yang harus memutuskan. Terserah dia... Apakah saya sudah berbicara dengan Leo? ya," kata Xavi kepada SPORT.
Artikel Tag: Lionel Messi, Paris Saint-Germain, Barcelona, AL Hilal
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/barcelona-dikabarkan-terancam-gagal-pulangkan-lionel-messi
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini