Awali UEFA Nations League, Timnas Jerman Hajar Hungaria 5-0

Penulis: Febrian Kusuma
Minggu 08 Sep 2024, 16:00 WIB
Timnas Jerman

Selebrasi Florian Wirtz Usai Jebol Gawang Timnas Hungaria (Sumber: Getty Images)

Ligaolahraga.com -

Berita UEFA Nations League: Timnas Jerman telah memulai perjuangannya di UEFA Nations League 2024/25 dengan mengalahkan Timnas Hungaria di Esprit Arena dengan skor telak 5-0 pada Minggu (08/09) dini hari WIB.

Pada laga itu permainan kedua tim sebenarnya cukup berimbang, terlihat dari penguasaan bola Timnas Jerman yang hanya memenangkan 57 persen dibanding Hungaria yang mencatat 43 persen penguasaan. Akan tetapi, Jerman bermain lebih rapi dan efektif, di mana anak asuh Julian Nagelsmann tersebut berhasil membuat 23 kali percobaan tendangan dibanding Hungaria yang hanya mencatat enam kali percobaan tendangan.

Kejayaan Jerman pada laga itu dimulai pada menit ke-27, saat Niclas Fullkrug berhasil mencetak gol setelah mendapat umpan dari Jamal Musiala di depan gawang. Skor 1-0 untuk keunggulan Jerman.

Kai Havertz kemudian memiliki dua peluang untuk menggandakan keunggulan bagi Der Panzer sebelum jeda. Peluang pertama datang ketika sundulannya membentur mistar gawang dan memantul ke luar, lalu tendangannya sedikit melebar di akhir babak pertama. Skor tetap tak berubah di babak pertama, 1-0.

Di babak kedua Timnas Jerman kembali tampil ganas melawan Timnas Hungaria. Pada menit ke-57 giliran Jamal Musiala yang mencetak gol untuk Jerman, pemain milik Bayern Munich itu sempat meliak-liuk melewati dua pemain bertahan lawan sebelum akhirnya melepaskan tendangan yang menjebol gawang Peter Gulacsi.

Berselang sembilan menit kemudian atau pada menit ke-66, Jerman kembali mencetak gol, kali ini melalui aksi Florian Wirtz. Pemain milik Bayer Leverkusen itu mencetak gol melalui tendangan keras setelah mendapat umpan dari Musiala. Skor berubah menjadi 3-0 untuk Jerman.

Aleksandar Pavlovic menambah gol keempat Jerman pada menit ke-77, sebelum kemudian Kai Havertz mencetak gol penutup melalui titik putih pada menit ke-81 untuk menyempurnakan kemenangan Timnas Jerman menjadi 5-0 atas Timnas Hungaria.

Player Ratings versi EuroSport

Starting XI Jerman:Ter Stergen 8, Kimmich 8, Tah 7, Schlotterbeck 6, Raum 7, Gross 7, Andrich 7, Musiala 10, Havertz 8, Wirtz 9, Fullkrug 8

Pemain Pengganti:Henrich 6s, Koch 6, Pavlovic 7, Stiller N/A, Beier 6

Starting XI Hungaria:Gulacsi 4, Dardai 5, Orban 5, Balog 5, Kerkez 5, Schafer 6, Nagy 6, Nego 6, Szoboszlai 7, Sallai 6, Verga 6

Pemain Pengganti:Bolla 6, Nikitscher N/A, Csoboth 6, Adam 6, Nagy 6

Artikel Tag: Timnas Jerman, Timnas Hungaria

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/awali-uefa-nations-league-timnas-jerman-hajar-hungaria-5-0
193  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini